Oh, Ternyata Ini Maksud PDIP Kerahkan Kader dari Luar Jakarta

Rabu, 19 April 2017 – 08:25 WIB
PDIP. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari Kepulauan Sitaro, Sulut, terbang ke Jakarta beberapa waktu lalu untuk ikut terlibat dalam upaya pemenangan pasangan Ahok-Djarot.

Ketua DPC PDIP Kepulauan Sitaro Toni Supit mengaku optimis Ahok-Djarot akan menang di Pilkada DKI Jakarta.

BACA JUGA: Pendukung Anies tak Terima Istrinya Diberi Rp 50 Ribu agar Pilih Ahok

"Karena melihat dari kerja semasa menjabat, Pak Ahok pasti akan menang. Namun tujuan kami Jakarta, memang sedang mengikuti workshop, sekaligus juga mengawal kemenangan,” ujarnya, seperti diberitakan Manado Post (Jawa Pos Group).

Dijelaskan, partainya menjunjung tinggi tradisi gotong royong. "Tentu saja sebagai kader partai, memang harus loyal, namun tetap mengutamakan tugas di daerah, sebab itu merupakan tugas utama kami. Terkait Pigub DKI ini, saya yakin Pak Ahok pasti menang," tegasnya.

BACA JUGA: Pakai Motor, Anies Sempat Pantau TPS

Sebelumnya, Ketua Dewan Pengurus Pusat PDI-P Andreas Hugo Pareira mengungkapkan, DPP PDI-P menginstruksikan kader di daerah membantu pemenangan Pilkada DKI Jakarta.

Caranya, mereka menemui warga DKI asal daerah tersebut dan meyakinkan agar pilih Ahok-Djarot.

BACA JUGA: Petugas di TPS Dekat Rumah Anies Sempat Marah

“Para kader dari daerah itu diharapkan bisa merangkul warga DKI yang heterogen dan berasal dari semua daerah di Indonesia,” ujarnya.

Menurut Andreas, langkah seperti itu sudah menjadi semacam tradisi di PDIP. "Ini pola gotong royong yang dilakukan sejak Pilkada-pilkada lalu," katanya.

Apalagi saat ini tinggal Pilkada DKI Jakarta yang sedang dihadapi PDIP. "Jadi seluruh kekuatan partai akan berfokus ke sini,” tutupnya. (MP)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Nomor Urut 151


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler