OKC Malah Gaet Pemain Berusia Senja

Kamis, 25 Juli 2013 – 19:52 WIB
Derek Fisher. FOTO: usatoday

jpnn.com - OKLAHOMA- Entah apa yang ada di benak manajemen Oklahoma City Thunder di bursa transfer. Alih-alih menggaet pemain muda, OKC di luar dugaan malah mengontrak pemain yang sudah sangat senja.

Adalah Derek Fisher yang menjadi rekrutan terbaru OKC. Padahal, usia Fisher sudah tidak muda lagi: 38 tahun. Pemain seangkatannya juga sudah banyak yang gantung sepatu. Di antaranya ialah Jason Kidd yang kini menjadi pelatih Brooklyn Nets.

BACA JUGA: Ben Spies Comeback di Seri Indianapolis

Sebelumnya, OKC juga sudah mengikat Fisher. Tepatnya di musim 2012. Namun, saat itu Fisher hanya setengah jalan membela OKC. Sebab, setelah itu, pemain yang juga pernah berbaju Utah Jazz dan Golden State Warriors tersebut ditendang ke Dallas Mavericks.

Namun, manajemen OKC tak mau melihat hal tersebut. Mereka menilai, keberadaan Fisher bisa menjadi keuntungan besar bagi OKC. Sebagai pemain, Fisher adalah pilar yang sarat prestasi. Dia sudah mengantongi lima cincin juara NBA.

BACA JUGA: F1 Musim Depan Maksimal 20 Seri

Di luar lapangan, Fisher juga memiliki pengaruh sangat besar. Saat ini, pemain kelahiran 9 Agustus 1974 tersebut didapuk sebagai Presiden Asosiasi Pemain NBA. Berbagai hal itulah yang diharapkan bisa memberi pengaruh positif pada para penggawa OKC lainnya.

“Fisher sudah membuktikan bahwa dia bisa berharga untuk tim. Kami sangat senang karena bisa mendapatkannya kembali. Dia selalu memberikan efek positif untuk tim dan organisasi klub ini,” terang General Manager OKC, Sam Presti seperti dilansir laman USA Today. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Owi Genjot Defense, Bobot Lebih Ringan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tenis Meja Putra Diproyeksikan Sumbang Emas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler