Olly Akui Pemuda Muhammadiyah Berjasa Menjaga Kerukunan di Sulut

Minggu, 04 Oktober 2020 – 20:06 WIB
Gubernur olly Dondokambey. Foto: Antara

jpnn.com, MANADO - Calon Gubernur (petahana) Sulawesi Utara Olly Dondokambey menilai, dukungan seluruh pihak, terutama generasi muda seperti Muhammadiyah, sangat dibutuhkan dalam proses demokrasi seperti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020.

 

BACA JUGA: Pesan Pak Mahfud untuk Pemuda Muhammadiyah soal Dakwah

Dukungan dari kaum muda dibutuhkan demi mewujudkan demokrasi yang bangsa yang baik, beradab, berkualitas, taat asas dan tata hukum.

 

BACA JUGA: Heboh! Dua Pemuda Ini Bakar Rumah Fadel Muhammad

Olly mengemukakan pandangannya, saat berbicara dalam seminar kebangsaan bertema, 'Peran Pemuda di Ruang Publik Politik menuju Pilkada yang Bermartabat' yang digelar Pemuda Muhammdiyah di Manado, Minggu (4/10).

Menurut Olly, pemerintah telah berupaya menata sistem dan mekanisme politik yang benar-benar dapat mewujudkan suasana politik bangsa yang semakin beradab, humanis dan demokratis.

BACA JUGA: Olly-Steven Siap Mematuhi Protokol Kesehatan Selama Kampanye Pilgub Sulut

Hal ini diikuti dengan penetapan berbagai aturan hukum yang mendukung perwujudan demokratisasi di Indonesia.

Olly menyadari, membangun demokrasi bukan tugas yang mudah.

"Karena itu, momentum Pilkada selalu dijadikan sebagai ujian sekaligus tolok ukur bagi terciptanya keadaban demokrasi," ucapnya.

Olly pun menyebut Pemuda Muhammadiyah berjasa dalam menopang kerukunan umat beragama di Sulawesi Utara, serta menebar banyak kebaikan di Bumi Nyiur Melambai.

“Saya kira ini memang semangat yang ditunjukkan sesuai dengan slogan Pemuda Muhammadiyah, Fastabiqul Khairat atau berlomba-lomba dalam melakukan kebaikan. Semoga ini bisa dipertahankan terus,” ucapnya.

Olly secara khusus mengakui, dukungan dari Pemuda Muhammadiyah bersama-sama dengan semua elemen masyarakat Sulawesi Utara, menambah kekuatan dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk pandemi virus Corona (COVID-19) yang efeknya merembet ke segala bidang.

"Dengan soliditas bersama ini, Sulut akan mampu menjalani situasi adaptasi baru ini dan akan lebih hebat lagi," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Sunanto mengatakan, Sulawesi Utara merupakan etalase bangsa Indonesia dalam keberagaman dan peradaban.

”Sulut harus menjadi sinar bagi daerah lain akan kemajuan masyarakat, dan kesejahteraan rakyat Sulut," kata pria yang karib disapa Cak Nanto itu.(gir/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler