OMG, Elvy Sukaesih Saksikan Langsung Anak-anaknya Diciduk 

Sabtu, 17 Februari 2018 – 15:28 WIB
Elvy Sukaesih. Foto: Wikipedia

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut senior Elvy Sukaesih panik melihat rumahnya digerebek polisi.

Menurut warga yang menyaksikan penggerebekan tersebut, ratu dangdut itu terlihat panik dan langsung masuk ke dalam rumah.

BACA JUGA: Terbongkar! Ini Tempat Dhawia Zaida Menyimpan Narkoba

“Umi datang pas sudah banyak polisi. Umi kelihatan banget panik, makanya baru datang dia langsung masuk ke dalam rumah,” kata Aiman yang saat penggerebekan sedang nongkrong di depan rumah Elvy.

Lanjut Aiman, polisi menangkap lima orang dari pintu belakang rumah pelantun Gula-gula itu.

BACA JUGA: Dhawiya Zaida Terjerat Narkoba, Helsy Herlinda: Kasihan Umi

"Ada lima mobil yang datang sekitar jam setengah dua dan sekitar jam setengah tiga baru keluar lagi," sumber itu menambahkan.

Saat itu, polisi yang turun dari mobil minta diantarkan ke rumah Ketua RT 01/RW 05 untuk dijadikan saksi saat proses penangkapan.

BACA JUGA: Ngeri! Ada 50 Artis Pemakai Narkoba Jadi Target Polisi

"Akhirnya empat mobil geser ke pintu belakang. Cuma satu mobil yang tetap di sini," kata dia.

Seperti diketahui, polisi menangkap Muhammad, tunangan Dhawiya Zaida terlebih dahulu di garasi belakang rumah Elvy Sukaesih.

Muhammad ditangkap karena diduga sebagai pengedar narkoba di kawasan Cawang, Jakarta Timur.

Saat diringkus, Muhammad sedang bersama kakak Dhawiya, Ali Zaenal Abidin. Di situ polisi menemukan 0,38 gram sabu yang disimpan di tali pinggangnya.

Polisi kemudian melanjutkan penggeledahan ke kamar Dhawiya, dan mendapati dia bersama dengan Syechan yang merupakan kakaknya dan Chauri yang sedang hamil enam bulan sedang memakai sabu. Di kamar Dhawiya polisi mendapatkan banyak barang bukti.

Di antaranya sabu 0,45 gram dalam dompet dan 0,49 gram, alat hisap sabu, sembilan cangklong kaca, empat selang plastik, dua ponsel, satu plastik sedotan, satu gulung almunium foil, satu timbangan digital.

Kemudian ada juga tiga kantong berisi plastik klip kosong, satu peralatan sabu dan alat hisap dan satu kotak lagi berisi alat hisap sabu-sabu.(mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terungkap Fakta soal asal Uang Dhawiya Zaida, Ya Ampuuun


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler