Omongan Ridwan Saidi Pedas, Mengarah ke Ahok ya?

Sabtu, 01 Oktober 2016 – 13:44 WIB
Budayawan Betawi Ridwan Saidi menjadi pembicara pada diskusi bertema Adu Strategi Di Tanah Betawi, Jakarta, Sabtu (1/10). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Budayawan Betawi Ridwan Saidi berharap Pilkada DKI Jakarta 2017 bisa melahirkan pemimpin baru bagi warga Ibu Kota. 

Gubernur DKI nantinya diharapkan merupakan sosoyang mampu mengembalikan Jakarta sebagai kota peradaban, tenang dan damai.

BACA JUGA: Sindir Pemimpin di DKI, Timses Anies-Sandi: Rumah Bukan Lemari

Sebab, Ridwan menilai pemimpin Jakarta sekarang ini tidak menggambarkan harapan warga ibu kota.

"Yang kami butuh ketentaraman, kedamaian. Berisik sekali (pemimpin) sekarang ini," kata Ridwan dalam diskusi bertajuk bertema Adu Strategi di Tanah Betawi, di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (1/10).

BACA JUGA: Politikus PDIP Yakin Ahok Bisa Berubah

Ridwan mengatakan masyarakat Jakarta sekarang ini sering dipertontonkan kegaduhan akibat ulah pemimpinnya. 

Dan itu meresahkan. Karena itu pemimpin berikutnya harus bisa menciptakan kedamaian, bukan semata mengedepankan pembangunan.

BACA JUGA: Maaf! Tak Ada Lagi Janji Manis dari Ahok-Djarot, tapi...

"Pembangunan nomor dua. Kita ingin Jakarta enak damai. Kembalikan kedamaian kepada kami, sejarah kami yang dihancurkan," tegasnya.

Kalaupun mau membangun, maka pemimpin Jakarta nantinya cukup mengerjakan tanpa membuat gaduh.

"Bangun, bangun aja. Kami nggak tahan saban hari dengar mulut-mulut teriak, muka beringas marah sana sini," pungkas pria berkopiah itu. (fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU DKI Minta Parpol Pengusung Siapkan Calon Pengganti, Ada Nggak Lolos?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler