One Way dan Ganjil Genap di Tol Japek Ditiadakan, Kendaraan dari Bandung Bisa ke Jakarta

Jumat, 29 April 2022 – 19:17 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Sambodo Purnomo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya menyatakan skema one way dan ganjil genap di Tol Jakarta - Cikampek, Jumat (29/4) malam ini ditiadakan.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan pihaknya bakal mengganti rekayasa lalu lintas itu dengan skema contraflow atau lawan arus.

BACA JUGA: Malam Ini Contraflow Mulai Diterapkan di Tol Jakarta-Cikampek KM 47

"Malam ini one way tidak dilaksanakan atau ditiadakan, diganti dengan sistem contraflow," kata Kombes Sambodo dalam keterangannya, Jumat (28/4). 

Perwira menengah Polri itu belum menjelaskan secara terperinci mulai jam berapa one way di ruas Tol Jakarta - Cikampek bakal ditiadakan.

BACA JUGA: Kimia Farma: Vaksin Booster Dibutuhkan Pemudik Agar Imun Tubuh Tetap Prima

Namun, dia mengatakan rekayasa lalu lintas dengan contraflow sebagai pengganti one way diterapkan mulai dari KM 47 dan KM 70 Tol Jakarta - Cikampek.

"Sistem contraflow mulai dari KM 47 dan KM 70 (GT Cikampek Utama)," ujar Sambodo.

BACA JUGA: Ternyata Ini Alasan Polri Memperpanjang Durasi One Way di Tol Cikampek

Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1994 itu mengatakan dengan adanya pemberlakuan rekayasa lalu lintas tersebut, kendaraan dari arah Bandung menuju Jakarta dapat melintas di tol.

"Dengan demikian pemudik dari Bandung arah Jakarta bisa melintas dengan normal. Tidak dialihkan ke arteri," kata Sambodo. (cr3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenhub: Jangan Lama Berhenti di Rest Area, Akibatnya Seperti di Cipali


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler