Otospector dan Tokopedia Merilis Program Beli Mobil Bekas Bergaransi

Jumat, 01 Maret 2024 – 18:11 WIB
Kerja sama Otospector dengan Tokopedia. Foto: istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Otospector merupakan penyedia jasa inspeksi dan garansi mobil bekas, melakukan inovasi menarik untuk para pencinta otomotif di tanah air.

Otospector berkolaborasi dengan Tokopedia meluncurkan Program ‘Beli Mobil Bekas Bergaransi’, yang memungkinkan masyarakat melakukan jual-beli online mobil bekas tersertifikasi dan bergaransi Otospector lewat Tokopedia.

BACA JUGA: OLX Gandeng OtoSpector Guna Beri Jaminan Kualitas Mobil Bekas

“Program ‘Beli Mobil Bekas Bergaransi’ bukan hanya sebuah inovasi, ini adalah terobosan besar dalam dunia otomotif. Bersama Tokopedia, kami berkomitmen memberikan kualitas dan keamanan dalam jual beli mobil bekas secara online,” kata Co-Founder dan CEO Otospector Jeffrey Andika, dalam keterangannya, Jumat (1/3).

Dia menambahkan bahwa kolaborasi Otospector dan Tokopedia sejalan dengan visi perusahaan, untuk menciptakan ekosistem jual beli mobil bekas online yang aman dan transparan dalam industri otomotif.

BACA JUGA: Tokopedia Luncurkan Fitur Terbaru Ambil di Tempat dan Selenggarakan Fashion Market

Keunggulan dari Program ‘Beli Mobil Bekas Bergaransi’ memastikan mobil bekas yang dijual di Tokopedia yang sudah lulus standar 150+ Titik Inspeksi Otospector.

Selain itu, konsumen juga mendapatkan GRATIS Program Garansi Mesin Otospector selama 12 bulan, jika konsumen melakukan transaksi di Tokopedia.

BACA JUGA: Tokopedia Ungkap Tren Belanja Online Produk Kecantikan & Perawatan Diri Sepanjang 2023

Semua mobil yang masuk Program ‘Beli Mobil Bekas Bergaransi’ dengan label “Lulus Inspeksi” dipastikan mobil tersebut bebas tabrakan besar, bebas terendam banjir, dan kondisi mesin dijamin aman.

Dengan begitu konsumen tak perlu khawatir lagi saat bertransaksi, karena mobil sudah diperiksa oleh Otospector sebagai pihak ketiga yang independen dan profesional.

“Yang paling menarik ialah konsumen yang melakukan transaksi via Tokopedia akan bisa mendaftarkan mobilnya untuk mendapatkan Program Garansi Otospector, yang akan memberikan layanan klaim biaya perbaikan pada komponen mesin dan transmisi kendaraan hingga Rp 60 juta selama 12 bulan,” kata Jeffrey menambahkan.

Menariknya lagi, Program Garansi Otospector menyediakan Nationwide Claim, di mana pembeli dapat melakukan klaim perbaikan ke lebih dari 170 bengkel rekanan Otospector yang tersebar mulai dari Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan hingga Sulawesi.

Tak sekadar layanan perbaikan saja, setiap mobil yang bergaransi Otospector mendapatkan layanan 24 Hour Emergency Roadside Assistance (ERA) yang mencakup layanan derek, penggantian ban serep / cadangan, pengantaran bahan bakar, jumper aki, dan buka kunci.

Layanan ERA bisa digunakan secara tidak terbatas selama masa program garansi aktif, cukup hubungi nomor hotline Customer Care 24 Jam Garansi Otospector.

Selain itu, keuntungan bagi calon pembeli dapat mengajukan gratis inspeksi untuk mobil yang diincar langsung ke diler mobil bekas terpilih di Tokopedia.

Hal itu berfungsi agar konsumen mendapatkan Program Garansi Otospector saat membeli mobil tersebut di Tokopedia.

Associate Vice President of Category Development Tokopedia Fransiscus Leo Chandra mengatakan, “Selain lebih mudah dan pasti, masyarakat juga bisa mendapatkan berbagai kemudahan termasuk jaminan garansi, fasilitas layanan derek, pengantaran bensin, ganti ban serep, customer support 24 jam dan klaim perbaikan di seluruh Indonesia secara gratis.”

“Tokopedia berharap kolaborasi bersama Otospector memberikan banyak nilai tambah yang makin mempermudah masyarakat dalam membeli online kendaraan bekas dan bersertifikasi lewat Tokopedia,” imbuh Fransiscus. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Bekas Ini Paling Banyak Dicari Secara Online Sepanjang 2023


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler