Padat, Jadwal Syahrini Keliling Indonesia

Hanya Sehari dalam Sepekan di Jakarta

Kamis, 20 Januari 2011 – 13:41 WIB
JAKARTA - Duet atau solo, jadwal Syahrini agaknya sama padatnyaSejak jalan sendiri dan melempar single Aku Tak Biasa, penyanyi asal Bogor itu menyatakan bahwa jadwal manggungnya di luar kota sangat padat.

Padahal, Syahrini berpikir akan bisa sedikit santai, jika jalan sendiri (menyanyi solo)

BACA JUGA: Afgan Ingin Duet dengan Titiek Puspa

Namun dugaannya meleset
"Dalam seminggu, aku hanya di Jakarta sehari

BACA JUGA: Gita KDI Bersiap Dilantik jadi Anggota DPR

Hari-hari lain, aku terbang ke daerah dengan first flight," ungkap perempuan berkulit putih tersebut.

Padatnya jadwal itu, juga terkait dengan promo single Aku Tak Biasa yang dicanangkan di 40 kota
Yang membuat dia berbangga, selain single-nya mendapat respon apik dari publik, dalam waktu dekat dia menghelat konser kecil-kecilan di Kuala Lumpur, Malaysia.

"Sewaktu mengisi acara tahun baru di sana, banyak yang mengharapkan aku tampil kembali," ujarnya ketika ditemui di Jakarta kemarin (19/1).

Syahrini akan membawakan single andalannya di Kuala Lumpur, sekaligus membawakan lagu anyar

BACA JUGA: Dewi Perssik Dicecar 21 Pertanyaan

Sebab, dia diminta me-launching tembang anyarnya di sanaApakah akan diadakan konser bersama Anang? "TidakAku menyanyi sendiriKan sedang proyek solo,"  jelasnya.

Walau asyik melenggang sendiri, Syahrini belum bisa lepas dari Anang sepenuhnyaSebab, mereka masih terikat kontrak untuk tampil dua kali lagi di dua kota"Itu semua diurus manajerAku sebagai penyanyi hanya menghibur," ungkapnya.

Syahrini sendiri mengaku tidak memperkarakan duet dengan Anang atau siapa punYang penting katanya, dia menjalankan tanggung jawabnya sebagai penyanyiDia tidak terganggu meski harus bersama dengan Anang yang bukan rekan duetnya lagi"Teman duet atau teman, bukan hal yang abadiJadi, aku santai saja kalau tidak lagi sama mereka," tuturnya(ign/c12/tia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tidak Terburu Ikuti Jejak Mantan Pacar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler