Pak Ogah Ditembak di Jakarta Barat, Ciri-ciri Pelaku Sudah Diketahui

Kamis, 22 September 2022 – 13:19 WIB
Ilustrasi penembakan. Foto: ANTARA News/Ridwan Triatmodjo

jpnn.com, JAKARTA - Polisi masih menyelidiki kasus penembakan dua warga oleh orang tak dikenal (OTK) yang terjadi wilayah Tamansari, Jakarta Barat, Sabtu (17/9) lalu.

Kapolsek Metro Tamansari AKBP Rohman Yonky mengatakan polisi telah mengantongi ciri-ciri pelaku yang menembak warga yang disebut Pak Ogah itu.

BACA JUGA: Penembakan Debt Collector, Polisi Temukan Fakta Baru

"Soal kelompok apa, masih kami dalami. Yang jelas, mereka menggunakan sepeda motor," kata Rohman dalam keterangan tertulis, Rabu (21/9).

Rohman menyebut polisi hingga kini masih menyisir CCTV di sekitar lokasi kejadian.

BACA JUGA: Begal Payudara Incar Mahasiswi di Palembang, Pak Polisi, Mohon Ditindak

Aparat berusaha mengetahui lebih detail ciri-ciri pelaku.

"Kami sudah menyisir CCTV di lokasi kejadian maupun berdasarkan keterangan saksi-saksi. Terkait ke mana mereka, rute masuk, datang atau perginya. Ini masih kami sisir," ujar Rohman.

BACA JUGA: Brigjen Hendra Diduga Pakai Jet Bos Judi, Saiful Anam: Publik Makin Gusar

Sebelumnya, polisi menerima informasi penembakan Pak Ogah yang biasa mengatur lalu lintas di putaran balik atau U-Turn Jalan Raya Mangga Dua.

Kronologi penembakan berawal saat pelaku hendak memutar balik.

Pelaku nyaris menabrak korban sehingga terjadi keributan di U-Turn tersebut.

"Kalau dugaan sementara, pemicunya itu. Tidak terima, terjadi keributan pada saat itu. Hingga hari berikutnya pelaku mencari Pak Ogah tersebut sampai dengan pecahnya itu (penembakan) Sabtu," tambah Rohman. (cr1/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler