PAN Buka Peluang Dukung Anies, Asalkan Zita Anjani Jadi Cawagub Pendamping 

Jumat, 26 Juli 2024 – 18:29 WIB
Yandri Susanto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) membuka peluang untuk mengusung Anies Baswedan pada Pilkada Jakarta 2024 setelah NasDem mendukung eks Mendikbud RI itu pada kontestasi politik provinsi berikon Monas.

Hal demikian seperti diungkapkan Waketum PAN Yandri Susanto saat menjawab pertanyaan awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (26/7).

BACA JUGA: Partai Amanat Nasional Makin Percaya Diri

"Tentu PAN tidak menutup kemungkinan juga bisa bergabung juga dengan Anies," kata Yandri, Jumat.

Namun, pria yang juga menjabat Wakil Ketua MPR itu menyebut, mematok syarat apabila PAN ingin mendukung Anies pada Pilkada Jakarta 2024.

BACA JUGA: Cheryl Tanzil PSI Sebut Golkar Ragu Usung RK di Pilkada Jakarta 2024

"Dengan syarat, syaratnya wakilnya dari PAN, Zita Anjani," kata Yandri.

Dia melanjutkan PAN akan mengalihkan dukungan ke calon alternatif seperti politikus Yusuf Hamka jika menemui kebuntuan saat ingin mendukung Anies.

BACA JUGA: PKB Diajak Untuk Mendukung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta

"Ya, berarti kemungkinan PAN akan memunculkan calon alternatif, ya bisa Yusuf Hamka, bisa Ahok, bisa nama lain. Artinya sangat dinamis Jakarta ini," kata Yandri.

Menurut dia, semua kandidat sebenarnya punya peluang yang sama untuk menang pada Pilkada Jakarta 2024.

PAN, kata Yandri, tentu mencermati setiap dinamika politik sebelum menentukan figur yang diusung pada Pilkada Jakarta 2024.

Jadi kalau misalkan Anies ngambil Zita, langsung besok SK-nya langsung keluar. Langsung deklarasi kami. PAN terdepan untuk memenangkan," katanya. (ast/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler