PAN Makin Percaya Diri Setelah PKB Membelok ke Anies Baswedan

Minggu, 03 September 2023 – 00:12 WIB
Ketua DPP PAN Saleh Daulay meyakini Koalisi Indonesia Maju makin solid setelah ditinggal PKB. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PAN Saleh Daulay menanggapi kerja sama yang terjalin antara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan NasDem yang berujung pada pengusungan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai pasangan capres-cawapres 2024.

Saleh mengaku sangat menghormati segala bentuk keputusan PKB yang sebelumnya satu koalisi dengan mereka untuk mendukung Prabowo Subianto.

BACA JUGA: PAN Diyakini Mampu Merealisasikan Berbagai Aspirasi Masyarakat

Hal tersebut dirasa bagus dalam proses demokrasi dengan diumumkannya hal tersebut, sehingga masyarakat memiliki banyak pilihan dalam memilih tokoh terbaik bangsa dalam pilpres 2024.

"Pertama, kami menghormati keputusan keadilan bangsa. Kedua, kami berharap bahwa akan tetap berkomunikasi yang bagus dalam rangka memenangkan pemilu yang jujur adil dan tentu bermartabat. Ketiga, kami tentu siap untuk menghadapi pilpres yang akan datang, justru dengan di medekatnya PKB bersama NasDem itu akan makin memacu kader-kader di daerah," ujar dia ketika dihubungi, Sabtu (2/9).

BACA JUGA: Masuk Koalisi KIM, PAN Dinilai Ingin Melanjutkan Program Jokowi

Dengan keputusan PKB tersebut, Saleh meyakini PAN akan makin solid dan kuat menghadapi untuk menghadapi Pilpres.

"Kami sepakat dan akan segera menyusun strategi yang paling pas dalam rangka memenangkan pilpres mendatang, mulai dari menyusun agenda bersama, apa yang harus dilakukan, membangun jaringan relawan, terutama tentu membutuhkan mesin-mesin partai yang ada di Gerindra, Golkar, PAN dan partai-partai lain yang akan mendukung," ujar Saleh.

BACA JUGA: Bersama Kader Muda, PAN Bergerak Cepat Membantu Masyarakat

Selain itu, Saleh menyebut Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang berisikan PAN, Gerindra, dan Golkar makin percaya diri dalam menyambut Pilpres 2024.

Menurutnya, KIM solid dan tak goyah, meski ditinggal PKB yang sudah bekerja sama dengan NasDem untuk mengusung Anies-Cak Imin.

“Makin solid dan akan makin percaya diri, itu biasanya kalau ada yang begini malah akan mengeratkan hubungan kita. Karena kan kalau mau memenangkan pilpres itu bukan untuk partai-partai, tetapi adalah untuk Indonesia. Karena itu kami harus makin solid, makin semangat,” ungkap Saleh.

Disinggung soal kemungkinan PSI gabung ke Koalisi Indonesia Maju, menurut Saleh, hal tersebut akan berdampak bagus dan memperkuat kekuatan koalisinya tersebut.

"Saya sampaikan kalo PSI gabung ke kita ini adalah suatu loncatan besar yang dilakukan oleh PSI. Di mana PSI ini kan mempunyai kekuatan juga di medsos dan dalam rangka memberdayakan ideologi lintas agama, adat istiadat," kata Saleh. (cuy/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketum PAN Sindir Manuver Cak Imin, Menohok Banget


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler