PAN Terus Perjuangkan Nasib Madrasah dan Pesantren demi Jaga Moral Bangsa

Selasa, 06 Juni 2023 – 20:23 WIB
Yandri Susanto. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - Partai Amanat Nasional (PAN) peduli dengan nasib pesantren dan madrasah di Indonesia saat ini. Hal itu erat kaitannya dengan turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa secara langsung.

Maka dari itu, anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PAN Daerah Pemilihan (Dapil) Banten II Yandri Susanto mengatakan pesantren dan madrasah di Indonesia memiliki peran yang sangat penting.

BACA JUGA: PAN Gembleng Anak Muda Berintegritas untuk Berjuang di Kancah Politik

Ia juga menambahkan, madrasah dan pesantren adalah pertahanan kokoh untuk mempertahankan moral bangsa Indonesia.

“Karena di tengah hiruk pikuk kegalauan masyarakat, sepertinya maraknya narkoba, minuman keras, tawuran, dan penyakit sosial lainnya, pesantren ikut memberi solusi,” ujar Yandri Susanto.

BACA JUGA: Elektabilitas PAN Konsisten Mengalami Kenaikan

Lebih lanjut, Yandri Susanto mengingatkan kepedulian pemerintah terhadap pesantren dan madrasah ditingkatkan maka hal itu akan berdampak positif.

Apalagi para pimpinan pesantren, seperti ustaz atau kiai punya andil besar di tengah kehidupan bermasyarakat.

BACA JUGA: PAN Memastikan Bakal Mengusulkan Erick Thohir Jadi Cawapres

Yandri Susanto mengaku tak pernah lelah untuk terus memperjuangkan nasib pesantren dan madrasah di Tanah Air.

Termasuk juga kepada majelis taklim yang selama ini tak pernah mendapat perhatian lebih.

Ia yakin peran pesantren dan madrasah ke depannya bisa lebih terasa di masyarakat.

Selain itu, ia berharap dengan adanya perhatian lebih kepada pesantren dan madrasah, hal itu berujung pada semakin baiknya kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

“Jadi sekali lagi saya minta kepada pemerintah untuk terus memperhatikan kehidupan beragama dengan membantu pesantren, madrasah, dan majelis taklim,” pungkas Yandri Susanto. (dil/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler