jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, mengungkapkan bahwa warga negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari Provinsi Hubei, Tiongkok, akan dikarantina di Natuna.
"Kami memiliki tempat isolasi yang jauh dari penduduk. Yang terbaik dan terpilih adalah Natuna," kata Hadi di sela pelepasan tim evakuasi WNI di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Sabtu (1/2).
BACA JUGA: Evakuasi WNI di Wuhan, TNI AU Menyiagakan Dua Pesawat
Menurut Hadi, TNI memiliki pangkalan militer lengkap dengan fasilitas rumah sakit di Natuna. Jarak fasilitas militer itu sampai ke tempat penduduk di antara lima sampai enam kilometer. Lokasi Natuna, kata dia, juga cukup dekat dengan Tiongkok.
"Sehingga nanti saudara kami yang telah tiba langsung masuk ke tempat penampungan. Mampu tampung sampai 300 orang dilengkapi berbagai kebutuhan," jelas Hadi.
BACA JUGA: Mulai Hari Ini, Pertamina Turunkan Harga Pertamax
Hadi sendiri mendukung penuh upaya pemulangan 245 WNI di Hubei. Hadi juga menekankan TNI akan memberikan sarana dan prasarana untuk mendukung protokol kesehatan. (tan/jpnn)
Borobudur Marathon Bakal Seperti di Tokyo:
BACA JUGA: Evakuasi WNI di China, Pesawat Batik Air Akan Mendarat di Batam
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga