Panik, Dua Penjambret Kabur ke Sawah dan Tinggalkan Sepeda Motor di Jalan Raya

Senin, 13 Juli 2020 – 20:29 WIB
Ilustrasi penjambretan. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Dua pelaku jambret yang tepergok saat beraksi terpaksa meninggalkan sepeda motor dan kabur menuju persawahan saat dikejar warga.

Peristiwa itu terjadi di jalan Raya Desa Jelantik, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Senin (13/7).

BACA JUGA: Polisi Tak Beri Ampun, Ananda Yudistira Langsung Ditembak Mati

"Pelaku masih lidik," ujar Kapolsek Jonggat, AKP I Putu Agus Indra Permana kepada wartawan.

Dalam kejadian itu pelaku yang diperkirakan berjumlah dua orang melarikan diri ke tengah sawah saat dikejar warga setelah selesai melakukan aksinya.

BACA JUGA: Empat Personil Grup Band Asal Surabaya Ini Positif Terjangkit COVID-19 di Batam

Pihaknya masih belum bisa memberikan keterangan lebih jauh terkait kronologi kejadian tersebut.

"Anggota masih di lapangan dan masih melakukan pencarian terhadap terduga pelaku. Informasi lebih jauh tunggu anggota dulu," singkatnya.

BACA JUGA: Jadi Korban Jambret di Bali, Bule Cantik ini Menangis Menyayat Hati Depan Warung Makan

Terpisah Salah satu warga Desa Jelantik, Azwar menambahkan, bahwa siang tadi pelaku jambret meninggalkan sepeda motornya saat dikejar warga.

Kejadian itu terjadi di Barat Jambatan Jalan Raya Desa Jelantik, namun dirinya tidak tahu kronologis kejadian penjamberatan tersebut.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Penyebab Utama Kematian Editor Metro TV, Oh Ternyata

"Iya ada jambret yang meninggalkan sepeda motornya, kasusnya sudah ditangani oleh Polisi," katanya.(antara/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler