Para Bu Nyai Apresiasi Kemampuan Tri Rismaharini Pimpin Surabaya Selama 10 Tahun

Selasa, 01 September 2020 – 13:51 WIB
Sesepuh Bu Nyai se-Surabaya, Hj. Ainur Rohmah. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Forum Silaturahmi Bu Nyai dan Pengasuh Majelis Taklim se-Surabaya memberi apresiasi kepada Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Mereka menilai, kiprah Bu Risma selama dua periode menjadi pemimpin di Kota Pahlawan adalah perwujudan kasih sayang seorang ibu kepada warganya.

BACA JUGA: PDIP Dianggap Cerdas Selalu Sebut Nama Bu Risma Jelang Pilkada Surabaya

Kepemimpinan Risma begitu berkelas hingga bakal sulit untuk disamai pemimpin yang datang sesudah dirinya.

Hal itu disampaikan sesepuh Bu Nyai se-Surabaya, Hj. Ainur Rohmah, melihat perkembangan situasi politik menghadapi Pilkada Surabaya.

BACA JUGA: Puji Bu Risma, Hasto: PDIP Bersama Rakyat Jaga dan Lindungi Surabaya

Kota Surabaya selama sepuluh tahun, kata dia, dipimpin oleh Risma yang telah bekerja keras membangun kota.

"Kami mendukung seluruh ikhtiar Bu Tri Rismaharini untuk menjaga kelangsungan pembangunan dan menjaga kebaikan di Kota Surabaya," katanya.

BACA JUGA: Info Terkini dari Hasto soal Jago PDIP untuk Pilkada Kota Surabaya

Nyai Ainur bahkan mengaku bersyukur karena Kota Surabaya dipimpin oleh orang yang tepat, yang bekerja keras membangun dan sangat mencintai warganya selama sepuluh tahun ini.

"Untuk itu, kami mendukung dan bergerak bersama seluruh ikhtiar Ibu Risma dalam menangani problem-problem Kota Surabaya yang belum terselesaikan, terutama penanganan Covid-19,” kata Nyai Ainur.

Dia juga memuji Risma yang menjalankan pemerintahan secara kolaboratif.

Risma bekerja sama dengan badan-badan Nahdlatul Ulama (NU) yang bergerak di bidang pemberdayaan keluarga, perempuan, hingga pendidikan.

Dalam upaya mengatasi bahaya terorisme misalnya, Pemkot Surabaya selalu menggandeng NU.

Begitu juga dalam hal pendidikan. Sekolah-sekolah dalam naungan NU tak pernah dianaktirikan.

Nyai Ainur melihat Risma sebagai sosok yang ikhlas dan amanah dalam memimpin.

Risma tahu betul permasalahan warga dan solusinya.

Karena itu, para bu nyai yang tergabung dalam Forum Silaturahmi dan Pengasuh Majelis Taklim se-Surabaya benar-benar mengapresiasi kinerja Risma.

Mereka bahkan mendukung langkah-langkah yang akan diambil Risma agar pencapaian Kota Surabaya tetap bertahan.

”Dukungan kami kepada Bu Risma semata karena kami berharap rida Allah agar Kota Surabaya makin baik, makin maju, makin menyejahterakan warganya seperti yang diikhtiarkan Bu Risma selama ini,” kata sesepuh Muslimat NU itu. (*/adk/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler