Para Gadis Cantik dari Folkloric Ballet Rebut Perhatian Penonton

Sabtu, 27 Agustus 2016 – 06:44 WIB
Pertunjukan khas Meksiko dari Folkloric Ballet. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com - JAKARTA—Kedutaan Besar Meksiko kembali memperkenalkan seni budaya negaranya pada warga Indonesia.Tak tanggung-tanggung, kali ini enam jenis kebudayaan dipertunjukkan langsung oleh kelompok Folkloric Ballet yang datang langsung dari Meksiko untuk menghibur warga Indonesia di Gedung Erasmus Huis, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Ratusan warga Indonesia dan tamu dari negara tetangga pun langsung berdecak kagum di awal pertunjukkan itu. Folkloric Ballet pertama kali membawakan tarian bersejarah ‘Concheros’. Mereka memakai kostum unik dengan kepala berhiaskan bulu burung merak.

BACA JUGA: Ledek Rossa, Ivan Gunawan: Sekarang ada Afgan yang Nungguin, eh..

“Itu adalah kebudayaan dari suku Aztec yang bersejarah sekali. Legenda volcano. Setiap kebudayaan yang ditampilkan ini berbeda karena setiap negara bagian Meksiko memiliki kultur yang berbeda juga,” ujar Atase Kebudayaan Kedutaan Besar Meksiko, Luna Atzimba pada JPNN.

BACA JUGA: Aktor Kocak Ini Berhasil jadi Brand Ambassador Merek Ternama

Luna mengaku, kedubes mendatangkan 23 orang seniman dalam rombongan itu. 20 di antaranya adalah penari. Sedangkan tiga orang adalah pemain musik. Mereka juga membawa kostum sendiri khas Meksiko yang berbeda-beda dan unik.

BACA JUGA: Lima Alasan Pria Hollywood Dibayar Lebih Mahal?

Setelah penonton disuguhkan tarian teatrikal Concheros, muncullah gadis-gadis cantik bergaun putih panjang. Mereka memainkan tarian ‘Son dan Jarana’ dari Guerrero, salah satu kota di Meksiko. Mereka tak sendiri, para pria bertubuh tinggi tegap dengan sepatu berbunyi derap dan alunan musik khas Meksiko mengiri tarian itu.

Tarian lain yang dipertunjukkan adalah ballet dari para gadis cantik Meksiko berpakaian tradisional berwarna-warni. Tarian balet ini dipertunjukkan dua kali di sela pertunjukan lainnya.

Penonton pun dibuat turut larut dalam pertunjukan ini dengan diminta menepukkan tangan mengikuti irama tarian para penari. Terutama saat pertunjukan tarian khas Jalisco, Veracruz, dan Michoacan. Hentakan kaki para penari, membuat para penonton seolah ingin menari bersama.

Selanjutnya, ada pertunjukan seperti sulap sirkus yang juga makin memeriahkan acara itu. Penonton beberapa kali berteriak histeris ketika sang pemain sirkus mengejar bunga yang dilempar dengan sepeda beroda satu.

Tepuk tangan makin meriah saat penyanyi asal grup itu memamerkan suara emasnya. Mereka memainkan El Huapango, salah satu musik tradisional dari Moncayo. Kemudian dilanjutkan dengan tari-tarian yang mengiringinya. Penonton tampak sangat puas dengan pertunjukan tersebut. Apalagi para penari sangat ramah dan interaktif. Di penghujung acara mereka menarik beberapa penonton untuk berdansa bersama di atas panggung.

“Saya sangat senang sekali karena masyarakat Indonesia menikmati pertunjukan kami ini. Kami akan mencoba menunjukkan lagi seni budaya Meksiko pada Indonesia,” ujar Duta Besar Meksiko untuk Indonesia Federico Salas Lotfe dalam wawancara terpisah dengan JPNN.

Kemeriahan pertunjukan Folkloric itu belum usai. Setelah pertunjukan penonton langsung menyerbu para penari cantik dan tampan untuk foto bersama. Dengan ramah, para penari pun merangkul siapa pun yang ingin foto bersama.

“Ini pertama kalinya saya ke Indonesia dan saya sangat senang melihat keramahan di sini. Bisa menari di Indonesia adalah salah satu kebanggaan tersendiri,” ujar Marissa, salah satu penari.

Mickee El, salah satu penari pria di Folkloric Ballet pun memuji keramahan warga Indonesia. Menurutnya, karakter warga Indonesia serupa dengan Meksiko. Sangat ramah dan hangat.

“Saya bahagia sekali ke sini. Kami meninggalkan pekerjaan kami sementara waktu untuk pertunjukan di sini. Kami penari tapi kami punya pekerjaan di luar, ada yang guru, ada karyawan kantoran, tapi kami tetap menari. Kami semua senang bisa tunjukkan budaya kami di sini,” ujar pria yang sudah sembilan tahun menari tarian tradisional Meksiko tersebut. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Si CantiK Kembali Main Drama Baru Nih


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler