Para Profesor Anggap JK Capres Paling Mumpuni

Hary Tanoesoedibjo di Peringkat Paling Bawah

Minggu, 23 Maret 2014 – 16:41 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Mayoritas survei elektabilitas calon presiden (capres) yang digelar menjelang Pemilu 2014 sejauh ini menempatkan calon dari PDI Perjuangan (PDIP) Joko Widodo di peringkat teratas. Namun ternyata, Gubernur DKI Jakarta yang dikenal dengan panggilan Jokowi itu bukan yang nomor satu di mata para akademisi.

Demikian hasil riset terbaru Pol-Tracking yang digelar baru-baru ini. Berdasarkan hasil riset itu, Jokowi berada di posisi kedua di bawah Wakil Presiden RI periode 2004-2009, Jusuf Kalla.

BACA JUGA: Di Kampanye Gerindra, SDA: Prabowo Pemimpin yang Tepat

Penilaian ini berdasarkan focus group discussion (FGD) yang diikuti oleh 330 profesor dari sejumlah universitas di seluruh Indonesia. Masing-masing professor memberi penilaian terhadap 25 orang tokoh yang dianggap berpeluang maju sebagai capres pada Pemilu 2014 mendatang.

Ada tujuh kualitas yang diberi penilaian, yaitu integritas, visi dan gagasan, leadership dan keberanian mengambil keputusan, kompetensi dan kapabilitas, pengalaman dan prestasi, kemampuan memimpin pemerintahan dan negara serta kemampuan memimpin koalisi partai politik di pemerintahan.

BACA JUGA: Golkar Yakin Belum Banyak Lihat Video Ical dan Zalianty

"Ini merupakan ikhtiar Pol-Tracking sebagai lembaga riset dan survei politik untuk memberikan referensi mendalam bagi publik atas penilaian capres-cawapres Potensial di 2014 dari pandangan 330 pakar," kata Direktur Eksekutif Pol-Tracking Institute Hanta Yuda dalam jumpa pers di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta, Minggu (23/3).

Hasilnya, dari 25 nama yang ditempatkan di peringkat atas selain Jusuf Kalla dan Jokowi adalah Mahfud MD, Wiranto, Prabowo Subianto dan Dahlan Iskan. Sedangkan dua kandidat capres yang ditempatkan oleh para profesor di posisi terbawah adalah Pramono Edhie Wibowo dan Hary Tanoesoedibjo.(dil/jpnn)

BACA JUGA: Istana Bantah Uang Muka Harrier Anas dari SBY

Ranking para kandidat capres hasil penilaian para profesor:

  1. Jusuf Kalla
  2. Joko Widodo
  3. Mahfud MD
  4. Wiranto
  5. Prabowo Subianto
  6. Dahlan Iskan
  7. Tri Rismaharini
  8. Surya Paloh
  9. Yusril Ihza Mahendra
  10. Aburizal Bakrie
  11. Basuki Tjahaja Purnama
  12. Anies Baswedan
  13. Hatta Rajasa
  14. Akbar Tanjung
  15. Megawati Soekarnoputri
  16. Hidayat Nurwahid
  17. Gita Wirjawan
  18. Marzuki Alie
  19. Syahrul Yasin Limpo
  20. Sutiyoso
  21. Endriartono Sutarto
  22. Isran Noor
  23. Suryadharma Ali
  24. Pramono Edhie Wibowo
  25. Hary Tanoesoedibyo

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo Borong Jualan Pedagang Asongan di GBK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler