Para Wakil Rakyat Ini kok Suka Pamer Kekayaan di Medsos

Senin, 22 Juli 2019 – 17:08 WIB
Anggota DPR Anang Hermansyah memasang foto selama liburan di Turki bersama keluarganya. Foto : Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Ujang Komarudin menyoroti fenomena wakil rakyat yang gemar memajang foto-foto di laman media sosial dan terkesan memamerkan kekayaan mereka.

Ujang menilai, di tengah masih banyak masyarakat yang miskin dan susah, kurang etis wakil rakyat mengumbar kekayaan di media sosial.

BACA JUGA: Anang: Jokowi Harus Pisahkan Kebudayaan dengan Kementerian Pendidikan

Misalnya, memajang foto koleksi mobil mewah, hingga foto rutin jalan-jalan ke luar negeri bersama keluarga besar.

"Walaupun itu hak pribadi, tetapi mereka adalah pejabat negara yang segala ucapan dan perilakunya harus dijaga. Memamerkan kemewahan merupakan bentuk kesombongan. Jadi, sebaiknya dihindari," ujar Ujang kepada JPNN, Senin (22/7).

BACA JUGA: Intip Kemewahan Hadiah Ulang Tahun Aurel Hermansyah, Harganya Wow

BACA JUGA : KPK Beri Peringatan Khusus untuk 9 Wakil Rakyat Ini

Untuk menjaga hal yang tak diinginkan, dosen di Universitas Al Azhar Indonesia ini kemudian menyarankan sebaiknya diatur perilaku wakil rakyat dalam menggunakan media sosial.

BACA JUGA: Ulang Tahun, Aurel Hermansyah Dapat Kado Mewah yang Bikin Kaget

Paling tidak, agar mengutamakan kinerja daripada mengumbar hal-hal yang bersifat pribadi di media sosial.

"Sejatinya perlu diatur. Namun tak mungkin mereka mau diatur. Kan mereka para anggota DPR yang membuat aturan. Tetapi saya kira tetap perlu diatur, agar rakyat hanya melihat prestasi-prestasi anggota DPR. Bukan melihat pamer kekayaan," ucapnya.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) ini menambahkan kultur masyarakat juga banyak yang sangat menghargai orang kaya. Karena itu, tak heran banyak orang yang senang memamerkan kekayaan.

"Di Indonesia ini kan yang dihargai salah satunya orang kaya. Orang yang punya uang. Di Indonesia ini susah memisahkan mana anggota DPR yang kaya karena korupsi atau tidak, yang pasti kekayaan mereka menjadi magnet bagi masyarakat untuk mendekat," katanya.

BACA JUGA : Inilah Sepuluh Wakil Rakyat Terbaik 2019 versi Panggung Indonesia

Sementara itu pada masyarakat, Ujang menyarankan sebaiknya tetap berpikir positif terhadap postingan-postingan wakil rakyat di media sosial. Jangan berpikir yang aneh-aneh apalagi sampai menuduh yang tidak-tidak. Seperti mempertanyakan dari mana kekayaan wakil rakyat berasal.

Untuk diketahui, saat mengetikkan kalimat anggota DPR tajir melintir di laman Google, ada beberapa nama yang muncul.

Antara lain, Bambang Soesatyo, Eko Patrio, Anang Hermansyah dan Ahmad Sahroni.

Saat ditelusuri akun keempatnya di Instagram (IG), terlihat sejumlah foto-foto menarik. Misalnya akun @bambang.soesatyo. Ketua DPR itu  memajang foto depan dengan pose bersandar di mobil mewah Ferrari berwarna kuning.

Di laman IG itu Bamsoet juga memuat foto-foto saat berlibur ke luar negeri bersama keluarga besar dan foto-foto mobil mewah. Selebihnya foto-foto kegiatan sebagai wakil rakyat.

Di laman Instagram (IG) @ahmadsahroni88, anggota DPR ini  beberapa kali memposting foto bersama sejumlah mobil mewah. Sahroni diketahui pecinta otomotif yang kini menjabat ketua komunitas mobil Ferrari dan McLaren Indonesia.

Pada laman IG @ekopatriosuper, anggota dewan bernama lengkap Eko Hendro Purnomo juga beberapa kali memposting foto bersama keluarga saat berada di luar negeri. Selebihnya foto-foto kegiatan sebagai anggota dewan dan kegiatan lainnya.

Demikian juga akun Anang Hermansyah @ananghijau, terdapat sejumlah kegiatan Anang bersama keluarga ke luar negeri.

Untuk diketahui, Anang dan Eko sebelum menjadi anggota dewan merupakan pesohor. Anang penyanyi, sementara Eko pelawak.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Pejabat Tak Laporkan Kekayaan ke KPK, Ada Apa Nih ?


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler