Parkir Elektronik Gagasan Bobby Dilaporkan ke KPPU

Jumat, 19 November 2021 – 18:43 WIB
Wali Kota Medan, Bobby Nasution saat meluncurkan program e-parking di Kota Medan beberapa waktu lalu. Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com

jpnn.com, MEDAN - Program parkir elektronik atau e-parking yang digagas Wali Kota Medan, Bobby Nasution dilaporkan ke Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU).

Kepala KPPU Kantor Wilayah I, Ridho Pamungkas membenarkan terkait laporan tersebut.

BACA JUGA: Bobby Nasution: Parkir Elektronik Sudah Menyumbang PAD Rp 200 Juta 

Dia mengatakan laporan itu terkait dengan penunjukan PT Logika Garis Elektronik (LGE) sebagai pihak pengelola e-parking di Kota Medan.

Usai menerima laporan itu, Ridho mengatakan pihaknya akan melakukan penyelidikan terkait penunjukan PT LGE itu.

BACA JUGA: Petugas Dishub Viral Gara-gara Joget Pamer Duit, Bobby Lakukan Ini

"Kami akan melihat bagaimana proses penunjukannya, kenapa bisa terpilih," kata Ridho, Jumat (19/11).

Dia menyebutkan penyelidikan itu bertujuan untuk melihat apakah proses penunjukan PT LGE sudah sesuai mekanisme lelang atau tidak.

BACA JUGA: Hyundai Kenalkan Platform Mobil Listrik yang Akan Diproduksi di Cikarang

Ridho mengatakan pihaknya juga sudah memanggil Dinas Perhubungan terkait hal tersebut.

"Jadi, dari penjelasan Dinas Perhubungan, mereka sudah membuka tender tetapi hanya satu perusahaan yang masuk, yaitu PT LGE. Namun, akan kami dalami apakah sudah sesuai mekanisme atau tidak," tegasnya. 

Ridho mengungkapkan bahwa PT LGE baru saja berdiri pada Agustus 2021 dan langsung mengikuti lelang pengelolaan e-parking pada September-Oktober.

Dia mencurigai PT LGE sengaja dibuka untuk mengikuti pengelolaan e-parking.

"Padahal kalau untuk tender ada syarat yang bisa dinilai adalah pengalamannya," ungkapnya.

Ke depan, Ridho mengatakan pihaknya juga akan memanggil PT LGE selaku pemenang tender.

"Kami rencananya juga akan memanggil perusahaan terkait," kata dia.

Sebelumnya, Bobby meluncurkan 22 titik jalan di Kota Medan yang memberlakukan e-parking.

Penerapan e-parking ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam membayar parkir.

Selain itu, penggunaan e-Parking juga bertujuan untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kota Medan (mcr22/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yamaha WR155R Hadir dengan Livery Monster Energy


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Finta Rahyuni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler