jpnn.com, LUBUKLINGGAU - Nasib nahas menimpa pasngan suami istri Ramdon (70) dan Inam pada Senin (28/2) kemarin.
Pasutri warga Panggage itu terlibat kecelakaan lalulintas di ruas Jalinteng Sekayu – Lubuklinggau.
BACA JUGA: Peringatan Keras BMKG Soal Potensi Gelombang Tinggi, Mohon Waspada
TKP persis di depan pertashop Dusun VI Desa Ngunang.
Akibat kejadian itu pasutri (Ramdon dan Inam) meninggal dunia.
BACA JUGA: Berita Duka, Putra Dwi Wahyu Meninggal Dunia, Pejabat Daerah Ikut Melepas
Menurut saksi mata, pasutri yang berboncengan di atas motor Suzuki Smash BG 6440 JC melanu dari arah Lubuklinggau menuju Sekayu.
Kemudian, Ramdon beriringan dengan sebuah mobil yang tiba-tiba berbelok ke arah kanan menuju Pertashop.
BACA JUGA: Peringatan! Bagi Pengguna Ponsel Android Hindari 21 Aplikasi Ini, Berbahaya
Tak diduga, dari arah berlawanan datang truk BG 8398 KC bermuatan alat musik yang dikendarai Muslimin (36). Tabrakan pun tak terhindarkan.
“Lantaran tiba-tiba berbelok, saya juga terkejut sehingga banting setir ke kiri sampai mobil terbalik. Korban menabrak bagian pintu samping kanan mobil,” ungkap saksi yang otak mau disebutkan namanya.
Warga yang mendengar suara hantaman keras langsung ke luar.
Sementara itu, petugas Polsek Sanga Desa yang mendapatkan informasi lanvsung menuju TKP.
Jasad kedua korban dievakuasi ke Puskesmas Rawat Inap Ngulak. (harianmuba/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Google dan Meta Beri Sanksi Keras Pada Media Milik Rusia
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha