Pato, Dedikasikan Derby buat Barbara

Senin, 04 April 2011 – 08:15 WIB
Alexandre Pato dan Barbara Berlusconi. Foto: contigo.abril.com.br

SEJAK rumah tangganya dengan artis Brazil Sthefany Brito bubrah pada 21 April 2010, striker AC Milan Alexandre Pato sempat mengalami periode kelam dalam karirnyaProblem pribadi berpadu dengan cedera, berimbas pada aksinya di lapangan.

Akibatnya, pada awal musim ini, Pato sempat kesulitan mendapatkan kepercayaan dari allenatore Milan Massimiliano Allegri

BACA JUGA: Kantor PRSI Rusak akibat Ulah Jakmania

Tetapi belakangan performa Pato menggila
Puncaknya, dengan dua gol ke gawang Inter Milan pada derby kemarin dini hari.

Sejatinya, apa yang membuat Pato begitu termotivasi? Jawabannya adalah sang kekasih barunya, Barbara Berlusconi

BACA JUGA: Menpora dan Prima Fasilitasi Pemain LPI ke Timnas

Dari nama belakangnya semua orang bisa mengira siapakah wanita cantik beramput pirang yang kerap terlihat di tribun VIP San Siro.

Ya, dia putri dari owner Milan Silvio Berlusconi
Saat ini, Barbara lah yang mengisi hari-hari Pato dan menjadi sumber motivasinya

BACA JUGA: Rooney, Terancam Sanksi karena Memaki

Makanya, dua gol yang dilesakkannnya ke gawang Julio Cesar, didedikasikan selain untuk tifosi Milan, juga secara khusus buat Barbara"Kepada siapa saya mendedikasikan gol saya? Well, sepertinya Anda semua tahu siapa dia," kata Pato, seperti dilansir Football Italia.

Tentu saja yang dimaksud memang sang wanita cantik berambut pirang yang selalu disorot kamera televisi setelah Pato mencetak gol"Saya juga mendedikasikannya kepada seluruh tifosi yang tetap mendukung kami, kala bermain buruk," kata Pato.

"Saya sangat santai dan mencoba memberikan segalanya dalam latihan dan di lapanganYang terpenting adalah memberikan semua kemampuan kita, bukan hanya di pertandingan prestisius saja," bilang pemain berusia 21 tahun itu.

Performa briliannya, di kala striker andalan Milan Zlatan Ibrahimovic absen, sekaligus membungkam kritik yang sempat menerpanya selama iniPato dianggap tidak bermain konsisten dan sulit untuk dijadikan andalan di saat genting.

"Akhirnya, saya menjadi penentu di big match," bilang striker yang bergabung Milan sejak usia 17 tahun itu kepada MilanNews.it"Saya memberikan respons positif atas kritik dengan dua gol penting itu," lanjutnya.

Selama ini, Pato memang selalu menjadi sasaran kritik, meski dia punya koleksi gol yang cukup signifikan ketimbang dua striker lainnya Robinho dan Antonio Cassano"Semua menuntut saya agar lebih baik," katanya(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kisruh PSSI, Persibangga Tunggu Keputusan FIFA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler