PBB Miliki 650 Calon Legislatif

Rabu, 17 April 2013 – 17:46 WIB
JAKARTA - Partai Bulan Bintang (PBB) sudah menyelesaikan daftar calon sementara (DCS) anggota legislatif. Mereka memiliki 650 calon anggota legislatif (caleg).

"Alhamdullilah kita tutup kemarin ada 650 orang. Nanti tinggal dilakukan seleksi. Berapa orang mungkin ada yang harus gugur," ujar Ketua Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia PBB, Panhar Makawi di Gallery Cafe, Cikini, Jakarta, Rabu (17/4).

Dikatakan Panhar, partainya menargetkan 560 orang sebagai caleg. PBB akan menyerahkan DCS ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada tanggal 20 April 2013 nanti.

Ditambahkan, PBB tidak ada masalah terkait kuota perempuan yang ditetapkan 30 persen. "Alhamdullilah kita penuhi bahkan lebih dari 30 persen baik di tingkat nasional, kabupaten kota dan provinsi," ucap Panhar.

Partainya kata Panhar, disambut baik di beberapa daerah, seperti Sulawesi Selatan, Jawa Barat, Jawa Timur dan Bangka. Bahkan menurutnya partai lain ikut dalam pencalegan PBB. "Beberapa partai ikut pencalegan kita seperti PKNU," terang dia.

Panhar menjelaskan, PBB tidak mewajibkan para caleg untuk menyetorkan sejumlah uang kepada partai. Namun PBB memiliki sejumlah kriteria untuk caleg mereka.

"Kriteria caleg kita itu tidak pernah korupsi, tidak pernah tersangkut hal yang menjatuhkan negara, memiliki basis massa, dan memiliki kemampuan intelektualitas di atas rata-rata," tandasnya. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siap Masukkan Gratifikasi Seks ke Dakwaan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler