jpnn.com - SURIAH - Penderitaan warga sipil di Suriah akibat dikepung oleh ISIS mendapat perhatian serius dari PBB. PBB menyatakan telah memberikan bantuan untuk pertama kalinya kepada ratusan ribuan warga sipil di Suriah.
Seperti dilansir laman BBC, bantuan PBB yang diangkut melalui pesawat itu terpaksa dijatuhkan ke daerah Deir al-Zour yang dikuasai pemerintah. Total bantuan ada 21 ton barang kemanusiaan. Bantuan tersebut dijatuhkan dari udara karena kesulitan melakukan landing.
BACA JUGA: Astaga Pesawat Penumpang Jatuh, 23 Penumpang Hilang
"Pada pagi hari ini, pesawat WFP menjatuhkan kelompok pertama 21 ton barang ke Deir al-Zour," kata pimpinan badan bantuan PBB, Stephen O'Brien.
PBB mengatakan 200.000 warga sipil hidup di daerah yang dikepung di Deir al-Zour.Minggu lalu, lebih 100 truk membawa makanan dan kebutuhan dasar lainnya baru mencapai 80.000 orang di lima daerah yang dikepung.(ray/jpnn)
BACA JUGA: Cokelat Mars dan Snickers Ditarik dari Pasar di 55 Negara
BACA JUGA: Gencatan Senjata Syria Mulai 27 Februari
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Duel di Masa Kampanye, Pacquiao Terancam Gigit Jari Lagi
Redaktur : Tim Redaksi