PBSI Janji Gelar Junior Master Lagi

Sabtu, 21 Desember 2013 – 18:08 WIB
Tommy Sugiarto, pemain bulutangkis Indonesia. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA- Apresiasi tinggi dari klub membuat PB PBSI berjanji bakal menggelar Junior Master tahun mendatang. PB PBSI bertekad menjadikan even tersebut sebagai agenda rutin setiap tahun.

“Semua kekuatan pemain-pemain muda terbaik sudah ada catatannya. Kemampuan mereka sudah dikantongi tim Binpres. Rencananya turnamen ini akan kami gelar tiap akhir tahun,” terang Kepala Bidang Pengembangan PB PBSI Basri Yusuf di laman resmi PBSI, Sabtu (21/12).

BACA JUGA: Andy Murray Comeback di Abu Dhabi

Menurut Basri, Junior Master memang menjadi sarana yang paling tepat untuk menilai kemampuan para pebulutangkis kelas remaja dan taruna. Dalam agenda itu, ketrampilan dan teknik mempunyai bobot penilaian sebesar 60 persen. Sementara, kebugaran fisik mendapat nilai 30 persen dan sisanya merupakan evaluasi pelatih Timnas.

“Sistem yang kami buat cukup mendapat respon baik dari klub-klub. Parameter yang diharapkan pun tercipta dari ajang ini. Junior Master ini merupakan ajang penilaian yang komplit dan transparan,” tambah Basri.

BACA JUGA: Jokowi Yakin Garuda Muda Juara

Pelatih tunggal putra dan putri PB Djarum, Agus Dwi Santoso mengatakan, Junior Master menjadi langkah paling tepat untuk melihat kemampuan para pebulutangkis muda Indonesia. Sebab, penilaian dilakukan dengan adil.

“Menurut saya, sistem penilaian lewat Junior Master ini cukup bagus. Jadi kelihatan siapa-siapa saja yang memiliki potensi. Ini juga menjadi kesempatan buat pemain-pemain muda untuk menunjukkan kemampuan mereka,” tegas Agus. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Koscielny Bisa Absen Hingga Empat Laga

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kobe Bryant Absen Enam Pekan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler