PDIP Bakal Usung Tri Adhianto Jadi Cawalkot Bekasi, Mochtar Mohamad: Enggak Ada Opsi Lain

Kamis, 23 Februari 2023 – 16:59 WIB
Ketua Dewan Pembina DPP Laskar Ganjar Puan Mochtar Mohamad. Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - PDI Perjuangan bakal mengusung Tri Adhianto dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bekasi 2024.

Hal itu dikatakan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan Jawa Barat Mochtar Mohamad kepada wartawan, Kamis (23/2).

BACA JUGA: Politikus PDIP Ini Kritik Keras Rencana Pemprov DKI Membeli 21 Mobil Listrik

Mochtar mengatakan Tri yang merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi itu bakal diusung menjadi Calon Wali Kota (Cawalkot).

"Kami enggak ada opsi lain. Untuk saat ini kami persiapkan Pak Tri begitu," kata Mochtar.

BACA JUGA: Hasil Survei Populi Center: PDIP Masih Teratas, Elektabilitas Gerindra Kian Menguat

Mochtar menambahkan pihaknya optimis Tri yang saat ini menjabat sebagai Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi itu bisa memenangi Pilwalkot 2024 mendatang.

"Yang minta Pak Tri (maju Pilwalkot) sudah banyak. Jadinya, kami sedang membuat tim kemenangan untuk Tri berbasis TPS begitu," ujar Mochtar.

BACA JUGA: Demokrat Klaim Koalisi Perubahan Terdepan, Hasto PDIP Ucapkan Selamat

Eks Wali Kota Bekasi itu menambahkan PDI Perjuangan juga membuka peluang untuk bisa berkoalisi dengan partai politik lainnya dalam Pilwalkot 2024.

"Ya kalau bisa koalisi dengan semua partai. Kalau memungkinkan satu pasang kami buat, tinggal partai mana yang pas lah," ujar Mochtar. (cr1/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler