PDIP Lirik Partai Selain Gerindra

Bangun Koalisi untuk Pilpres 2014

Senin, 23 Januari 2012 – 16:51 WIB
Megawati dan Prabowo pada Pilpres 2009. Foto : Dokumen JPNN

JAKARTA - Pada Pilpres 2009 lalu, PDI Perjuangan dan Gerindra adalah tandem yang kompak dalam mengusung Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto sebagai pasangan capres-cawapres. Apakah koalisi itu masih akan berlanjut pada 2014?

Sekjen PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo, mengaku mendapat banyak pertanyaan tentang itu. Menurut Tjahjo, koalisi PDI Perjuangan dan Gerindra yang dibangun menjelang Pilpres 2009 silam sampai sekarang masih berlanjut. Sebab, koalisi yang dibangun itu juga untuk kerjasama di DPR RI.

Namun demikian Tjahjo juga mengatakan, partai yang dipimpin Megawati itu tetap membuka komunikasi dengan partai politik lainnya.  "Soal apakah masih akan berkoalisi lagi dengan Gerindra atau mandiri untuk Pilpres 2014, kita lihat dulu," kata Tjahjo kepada JPNN, Senin (23/1).

Ditegaskannya, untuk membangun koalisi dengan partai lain dalam rangka Pilpres 2014 maka PDIP akan melihat dinamika yang ada. Partai berlambang kepala banteng bermoncong putih dalam lingkaran hitam itu akan mengacu pada hasil Pemilu Legislatif 2014.

"Jadi kita lihat nanti gelagat perkembangan dan dinamika politik setelah pemilu legeslatif. PDI Perjuangan belum tergesa-gesa memutuskan capres dan cawapres jadi tidak buru-buru juga memilih partner koalisi," tegasnya.

Selain itu Tjahjo juga mengatakan, mitra koalisi merupakan hal strategis. "Jadi untuk hal yang strategis itu perlu juga menunggu momentum yang tepat," pungkasnya.(ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggaran Wah DPR Terus Berlanjut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler