Pecinta Selfie, Simak nih Ponsel Terbaru dari Oppo F1s

Selasa, 26 Juli 2016 – 16:16 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - BAGI para pecinta selfie, Oppo F1s tampaknya akan menjadi smartphone yang bakal diincar. Pasalnya, perusahaan ini akan meningkatkan kualitas kamera depan mereka hingga kapasitas 16MP.

Kapasitas ini dua kali lipat lebih besar dibandingkan pendahulunya, Oppo F1, yang hanya dibekali 8MP.

BACA JUGA: Nih! Bocoran Tanggal Peluncuran iPhone 7

Oppo F1s sendiri direncanakan rilis pada 3 Agustus mendatang. Dilansir dari Phone Arena, Senin (25/7), handset ini dilengkapi dengan sensor sidik jari yang tertanam di bawah tombol Home.

Di mana, scanner pada F1s bisa membuka ponsel hanya selama 0,22 detik.

BACA JUGA: Wuiih! Pria Ini Jalan Kaki Tiap 8 Jam Demi Pokemon Go

Oppo F1s diharapkan bisa mendulang kesuksesan yang sama seperti pendahulunya. Oppo F1 yang berhasil meningkatkan penjualan di pasar Asia hingga USD 225 - USD 300 pada Mei. Di pasar lain, Oppo menjadi perusahaan dengan penjualan tertinggi di posisi kedua.

Oppo memang sudah dikenal di kalangan masyarakat luas tak terkecuali di Indonesia sebagai smartphone yang unggul dalam hal bidikan kameranya. (mg5/jpnn)

BACA JUGA: Produk Epson Ini Mampu Raih Total Penjualan Capai 15 Juta Unit

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Hp Tahan Bentur? Cobain deh Gorilla Glass 5


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler