Pedagang Pasar di Tegal Ramai-Ramai Dukung Cagub Sudaryono, Ini Alasannya

Sabtu, 08 Juni 2024 – 11:54 WIB
Sejumlah pedagang pasar se-Kabupaten Tegal mendeklarasikan dukungan kepada Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, maju sebagai calon gubernur Jateng 2024, Jumat (7/6/2024). Foto: sumber

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah pedagang pasar se-Kabupaten Tegal mendeklarasikan dukungan kepada Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, maju sebagai calon gubernur Jateng 2024.

Mereka menilai Mas Dar, sapaan akrab Sudaryono, merupakan figur pemimpin muda yang saat ini dibutuhkan masyarakat Jateng.

BACA JUGA: Gerindra Demak Siap Memenangkan Sudaryono, Ketua DPC: Hukumnya Fardu Ain

"Meski masih muda, Mas Sudaryono punya visi yang jelas bagaimana memimpin Jateng maju dan mapan selama lima tahun ke depan. Kemudian Mas Sudaryono juga paham promblematika pasar tradisional di Jateng, jadi kami merasa cocok untuk memberikan dukungan," kata Ketua Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) Kabupaten Tegal, Yusrizal, di Desa Lebeteng, Kecamatan Adiwerna, Tegal, Jumat (7/6).

Menurut Yusrizal, para pegadang pasar di Kabupaten Tegal berharap Sudaryono mendapat kesempatan menjadi calon gubernur Jateng.

BACA JUGA: Sudaryono dan Taj Yasin Bersepakat Maju Bersama di Pilgub Jateng?

Yusrizal mengatakan warga Jateng saat ini ingin dipimpin oleh anak muda yang tidak malas bekerja.

"Nah, Mas Dar itu pemimpin yang ora kesed (tidak malas). Dia rajin sekali mendengarkan keluhan-keluhan dari masyarakat bawah, seperti petani dan pedagang pasar," ujar Yusrizal menegaskan.

BACA JUGA: Masyarakat Kendal Percaya Sudaryono Mampu Memajukan Jateng

Deklarasi dukungan pedagang pasar kepada Sudaryono ini muncul setelah mereka menggelar konsolidasi dengan Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI), Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) Kabupaten Tegal, dan Jakwire Mas Dar Tegal.

Mereka menyatukan kesamaan pandangan Jateng akan lebih maju apabila dipimpin Sudaryono.

Ketua Jakwire Kabupaten Tegal, Ade Krisna, menambahkan Sudaryono merupakan sosok yang memiliki wawasan luas dan enerjik.

Ditambah lagi bukan orang baru di dunia politik, mantan ajudan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, itu dinilai cocok sebagai salah satu kandIdat Calon Gubernur Jateng.

Kapasitas kepemimpinannya oke karena background pendidikan militer di perguruan tinggi di Jepang. Yang pasti, Mas Dar salah satu kandidat Calon Gubernur yang pantas dan yang baik," tegas Krisna.

Dengan demikian, mereka pun akan bersatu padu bersama-sama untuk memenangkan Sudaryono sebagai Gubernur Jawa Tengah.

Salah satu caranya dengan mengenalkan sosok Sudaryono kepada sesama pedagang pasar dan masyarakat di daerahnya.

Sebagai informasi, berdasarkan hasil survei sejumlah lembaga, nama Sudaryono yang juga mantan ajudan pribadi Prabowo Subianto tersebut diketahui selalu berada di posisi yang sangat baik untuk bisa melenggang menduduki kursi orang nomor satu di Jawa Tengah.

Bahkan, salah satu ulama karismatik asal Pekalongan, Habib Luthfi Bin Yahya juga diketahui beberapa kali sudah meminta Sudaryono agar maju sebagai Gubernur Jawa Tengah.

Terakhir, pada saat acara silaturahmi dengan relawan Ndaru, Habib Luthfi secara tegas meminta Sudaryono agar terus maju dan jangan mengurangi tensi kampanye di Jawa Tengah.

"Niati Jateng 1. Kencengi (ikhtiarnya)," pesan Habib Luthfi kepada Sudaryono. (ant/dil/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler