Pedrosa Bisa ke Estoril

Rabu, 13 April 2011 – 08:16 WIB

MADRID - Kabar positif terus menyertai proses pemulihan pascaoperasi Dani PedrosaDemi memperlancar proses recovery pascaoperasi bahunya, pembalap Spanyol itu memilih menjalani proses rehabilitasi di tanah kelahirannya, Spanyol.
      
Pekan lalu, Pedrosa selesai menjalani operasi untuk dekompresi terhadap arteri subklavia sisi kirinya

BACA JUGA: Asal-asalan, Kalah Jauh dari SEA Games 1997

Namun, sebagai konsekuensinya, dia harus menjalani proses recovery selama beberapa pekan
Berhubung seri MotoGP terdekat baru akan dilangsungkan di Estoril, Portugal, awal Mei atau tiga pekan mendatang, Pedrosa pun mencoba memanfaatkannya untuk memulihkan cedera.

Pembalap Repsol Honda itu memilih untuk menjalani proses rehabilitasi di negara asalnya, Spanyol

BACA JUGA: Belum Cair, Anggaran Akomodasi pun Berhutang

Pedrosa menilai, dengan menjalani proses pemulihan di kampung halamannya, dia bisa lebih rileks, karena dekat dengan keluarganya.

Dari hasil pemeriksaan medis yang dijalaninya kemarin, tim dokter di Teknon Medical Centre yang merawatnya, mengatakan cedera yang dialami Pedrosa tidak mengalami infeksi atau berbagai hal yang bisa memperlambat proses penyembuhan
Dokter memprediksi, Pedrosa bisa pulih dalam waktu sepekan mendatang, sebagaimana dikutip situs resmi MotoGP.

Di kampung halamannya, Pedrosa akan ditemani seorang fisioterapis yang membantunya memulihkan cedera

BACA JUGA: Untuk Sekretariat Rp 357 M, Pertandingan Rp 93,8 M

Dengan bantuan fisioterapis pribadi yang selalu rutin memantau kondisinya, diharapkan Pedrosa bisa pulih tepat waktu.

Cedera susulan yang menimpa lengan kiri Pedrosa merupakan efek dari cederanya terdahuluDia mengalami kecelakaan di sesi latihan MotoGP Jepang Oktober 2010

Setelah mendaatkan operasi, lengan kirinya jadi mudah lelahDia gagal menampilkan performa impresif di dua balapan di Losail dan Jerez karena kerap harus menahan rasa nyeri, terutama di akhir balapan(ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nadal Siap Rajai Tanah Liat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler