BACA JUGA: Biliar Targetkan All Indonesian Final di AIG
Mereka juga mencatatkan waktu yang kompetitif di kulaifikasiRossi sekarang hanya unggul 25 poin dari Lorenzo, dengan 125 poin maksimal yang tersedia
BACA JUGA: Dementieva Ditaklukkan ABG Cedera
Celaka yang dialami Rossi serta kemenangan yang diraih oleh Lorenzo di Indianapolis pekan lalu, jelas membuat kompetisi makin ketatBACA JUGA: Santia Tri Kusuma Terobsesi Punya Momongan
Apalagi, sirkuit itu sudah seperti kandang sendiri bagi pemilik julukan The Doctor itu.Setelah menjadi yang tercepat di latihan, Rossi menjadi yang tercepat di kualifikasi, kemarin (5/9)Dia mengungguli pembalap Repsol Honda Dani Pedrosa yang menempati start kedua, sementara Lorenzo yang menguntitnya sepanjang latihan berada di posisi ketiga.
"Posisi start terdepan tak hanya menyenangkan, tapi juga sangat penting untuk balapan besokLintasan licin saat kualifikasi bila dibandingkan saat latihanTapi, tim membuat pekerjaan fantastis dengan mengganti ban saat dibutuhkan," ujar Rossi.
Tapi, pole position itu tak akan menjadi jaminan kemenangan bagi RossiItu terjadi di Indianapolis laluMunculnya Pedrosa di antara Rossi dan Lorenzo membuat persaingan makin menarikPedrosa berpotensi memberikan gangguan besar pada duo andalan Yamaha ituDengan masih absennya pembalap Ducati Casey Stoner, Pedrosa berburu poin untuk menaikkan posisinya dari posisi keempat ke peringkat ketiga klasemen pembalap.
"Sangat penting mendapatkan posisi start kedua di sirkuit iniTapi kami harus mendapatkan peningkatan," ujar Pedrosa.Pedrosa mengakui, meski mampu merangsek ke posisi kedua, dia belum yakin motornya bisa menyaingi Yamaha"Kami harus bekerja lebih keras untuk balapanKami tak cukup cepat sebelum masuk ke waktu kualifikasi," ujarnya.
Pembalap Spanyol itu menyadari harus mendapatkan waktu kualifikasi yang bagus untuk bisa bersaing di MisanoTerutama menghadapi ketangguhan Rossi dan Lorenzo yang membuatnya berada di peringkat ketiga di sesi latihan"Saya yakin bisa bersaing, tapi kami harus mendapatkan peningkatan untuk balapan," tegasnya.
Sementara, Lorenzo tak bisa menutupi kekecewaannya meski masih bisa start dari baris terdepanDia merasa kecewa dengan penampilan yang ditunjukkannya saat kualifikasiMenurutnya, itu disebabkan cuaca panas di lintasanCuaca panas itu memengaruhi performa motor dan ban yang dipakainyaBan soft compound yang dipakainya saat kualifikasi membuatnya tak mampu mendapatkan kecepatan yang baikSehingga, dia berpikir akan memakai ban dengan compund yang lebih keras untuk balapan
Selain itu, cuaca panas juga membuat kondisi fisik pembalap lebih terkurasLorenzo mengungkapkan, balapan di bawah kondisi seperti itu akan menjadi ujian daya tahan yang berat bagi semua pembalap."Akan sangat sulitBalapan akan terasa sangat panjang dan cuaca sangat panasBesok (hari ini,Red) kondisi fisik akan berperan sangat penting," beber Lorenzo(ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo Rajai Indianapolis
Redaktur : Tim Redaksi