"Mulai Rabu nanti, kita akan terjun memperbaiki gedung sekolah di Kecamatan Pasirjambu. Rencananya, Kapolda Jabar yang langsung memimpin acara tersebut," kata Kapolres Bandung, AKBP Sandi Nugroho melalui Kabag Ops Kompol Hermansyah di Mapolres Bandung, Senin (20/2).
Menurut Hermansyah, program ini bekerja sama dengan pengelolaan corporate social responsibility (CSR) beberapa perusahaan dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Bandung.
“Kepolisian memfasilitasi, bantuan dana yang berasal dari mitra perusahaan kami,” katanya.
Selain itu, lanjut Hermansyah, program ini sesuai dengan tugas dan fungsi kepolisian dalam upaya preventif yakni pembinaan kepada masyarakat. "Perbaikan sarana sekolah ini adalah bagian dari pembinaan pendidikan di masyarakat,” jelasnya.
Hermansyah merinci, sebanyak 79 ruangan dari 32 sekolah akan diperbaiki dalam program ini. "Dengan perbaikan, mudah-mudahan masyarakat bisa belajar lebih baik dan tidak terganggu lagi aktivitasnya," katanya.
Dia menambahkan program tersebut menjadi upaya kepolisian untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. “Kami akan upayakan program ini dilaksanakan secara berkesinambungan,” tandasnya. (adi/fuz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Guru Honor Tolak Tanda Tangani Surat Kerja
Redaktur : Tim Redaksi