Pegadaian Salurkan Sembako Gratis

Selasa, 09 Juli 2013 – 06:32 WIB
SEMARANG - Jelang lebaran, biasanya banyak perusahaan swasta ataupun pemerintah yang berbondong-bondong mengadakan berbagai program mudik gratis. Namun tahun ini, Pegadaian tidak memasukkan program itu.

"Mudik gratis tahun ini tidak ada," tutur Direktur Utama Pegadaian Suwhono di IAIN Walisongo, Semarang, Senin (8/7).

Program mudik gratis memang tidak ada seperti tahun lalu, Pegadaian, kata dia lebih memilih untuk memberikan bantuan berupa bagi-bagi sembako gratis.

Menurutnya, pembagian sembako akan lebih efektif dan langsung mengena pada nasabah ketimbang mengadakan program mudik gratis. Program bagi-bagi sembako ini akan dilakukan di seluruh cabang Pegadaian.

"Tahun ini mudik gratis kita ganti dengan bagi sembako di seluruh cabang Pegadaian," papar Suwhono.

Mengenai berapa banyak dana sembako yang akan disalurkan serta akan dibagikan berapa banyak sembako, pihaknya belum dapat merinci secara pasti. "Mengenai jumlahnya kita belum tahu, sedang kita data," tutupnya. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengawasan SPBU dengan Sistem IT Dimulai Agustus

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler