Pekan Depan, Duo PSSI Menghadap Task Force

Jumat, 01 Juni 2012 – 07:26 WIB

JAKARTA-Waktu pengumuman hasil pembahasan dualisme kompetisi dan kepengurusan PSSI oleh tim Task Force  AFC semakin dekat. PSSI mengaku akan memnuhi panggilan tim tersebut ke kuala Lumpur pada rentang 6-8 Juni mendatang.

"Kami belum dapat surat resminya. Tapi kami sduah dengar kabar sekitar tanggal 6 ,7,8 itu pertemuan dnegan tim Task Force," katanya, kemarin (31/5).

Dengan kepastian ini, maka tim yang telah dibentuk oleh AFC sejak April lau ini akan segera mengumujmkan bagaiman hasil penialaian mereka. Dari hasil tim Task force inilah, langkah keputusan FIFA bsia segera ditebak. Apakah Indoensia disanksi atau tidak.

Karena belum mendapat surat resmi dari tim Task Foce,ilanjut Djohar,  sampai saat ini pihaknya masih belum menntukan siapakah yang akan dikirimkan ke kuala Lumpur. Sebelumnya, PSSI mengirimkan Tri Goestoro dan Farid Rahman untuk menemui tim yang diketuai oleh Prince Abdullah Ibnu Sultan Ahmad Shah tersebut.

Di sisi lain, CEO PT Liga Indonesia (PT LI) yang Joko Driyono mengaku siap dan sudah mendapatkan informasi jika akan diundang kesana. Lelaki yang mewakili PSSI versi La Nyalla Mattalitti itu mengaku siap membuak komunikasi dengan siapapun jika saran dari tim task Force demikian.

"Kami berharap permasalahn ini bisa segera selesai. Jika tak kunjung selesai yang rugi bangsa kita. Kami berharap kompetisi juga bisa berjalan baik," terangnya. (aam)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Euro 2012, Akhir 16 Kontestan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler