jpnn.com, BEIJING - Redmi diam-diam tengah mempersiapkan handphone (HP) Gaming Edition untuk segera diperkenalkan kepada publik.
HP yang disebut Redmi K50 Gaming Edition itu akan diperkenalkan pada 16 Februari 2022.
BACA JUGA: Redmi Note 11S Bakal Dirilis Bulan Depan, Cek Bocoran Spesifikasinya
Namun, menjelang debut publiknya, Resmi mulai memberikan sedikit bocoran dalam hal.
Mereka mengungkap bahwa HP gaming itu membawa kamera mumpuni.
BACA JUGA: Spesifikasi Redmi Note 11s Mulai Terungkap Jelang Peluncuran
Dilansir GSM Arena, Minggu (13/2), kamera utama HP iti nantinya menggunakan sensor Sony OMX686 beresolusi 64MP.
Sensor tersebu dikatakan menghasilkan hasil foto malam hal yang apik.
BACA JUGA: Lenovo Bakal Meluncurkan HP Gaming Terbaru, Spesifikasinya Lebih Gahar
Tak hanya itu, Redmi K50 Gaming Edition itu akan hadir dengan kamera depan 20 MP dengan lensa Sony IMX596.
Sensor kamera itu juga akan menggunakan anti-flicker untuk menyesuaikan eksposur secara realtime.
Layar HP itu akan dikatakan menggunakan jenis OLed Full HD Plus yang memiliki refresh rate 120Hz.
Layar ponsel itu juga sudah dilapisi gorilla glass victus.
Ponsel tersebut kabarnya ditawarkan dalam dua varian warna, yakni perak dan biru. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilih-Pilih Hp Gaming di Bawah Rp 4 Jutaan
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian