jpnn.com - MANILA – Filipina dan Slovenia menjadi tuan rumah pekan terakhir Volleyball Nations League atau VNL 2024 Putra, yang dimulai hari ini, Selasa (18/6) hingga Minggu (23/6).
SM Mall of Asia Arena di Manila dan Arena Stozice di Ljubljana menjadi arena buat 16 kontestan berebut tiket perempat final VNL 2024, dan juga bersaing memenuhi slot Olimpiade 2024 di Paris pada Juli-Agustus.
BACA JUGA: VNL 2024: Jepang jadi Tim Pertama yang Menaklukkan Slovenia
Hingga Week 2, Italia memimpin klasemen, tetapi belum bisa memastikan tempat di The Finals (8 Besar) yang akan digelar di Lodz, Polandia 27-30 Juni.
Hanya tuan rumah Polandia yang sudah memastikan tempat di The Finals, lantaran jatah sebagai sahibulbait.
BACA JUGA: VNL 2024: Slovenia Mengalahkan Brasil dengan Dramatis
Andai Polandia yang juga juara bertahan itu gagal finis di Top 8 pada klasemen akhir, maka peringkat ke-8 harus merelakan tempatnya untuk Polandia.
BACA JUGA: Lihat Klasemen Akhir VNL 2024 Putri & Bagan Perempat Final
Di Manila, ada delapan tim yang bersaing, yakni Brasil, Kanada, Prancis, Jerman, Iran, Jepang, Belanda, dan Amerika Serikat.
Dengan enam dari delapan tim tadi (Prancis, Jerman, Brasil, AS, Jepang, dan Kanada) sudah memastikan tiket Olimpiade 2024, maka persaingan untuk mendapatkan slot di perempat final VNL 2024 bisa lebih fokus.
Jadi, bakal ada banyak superbig match di Manila, termasuk pertandingan-pertandingan yang melibatkan AS.
Tim dari Negeri Paman Sam itu memasuki Week 3 dari posisi ke-12 klasemen. Jika AS menemukan ritmenya di Manila, masih terbuka peluang finis di Top 8 di akhir pekan.
Di Manila, AS mendapat jatah untuk menghadapi Iran, Brasil, Jerman, dan Jepang.
Sementara itu, di ibu kota Slovenia, Ljubljana, delapan kontestan, yakni Argentina, Bulgaria, Kuba, Italia, Polandia, Serbia, Turki, dan tuan rumah Slovenia, juga harus tampil habis-habisan.
Italia, Slovenia, Argentina, Serbia, dan Kuba juga masih harus mati-matian memperebutkan tempat di Olimpiade 2024.
Untuk hari pertama ini, ada dua laga di Manila (Belanda vs Brasil dan Kanada vs Jepang), serta dua pertandingan di Ljubljana, yakni Bulgaria vs Turki dan Slovenia vs Argentina. (adk/jpnn/vw)
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan