Pelatih Baru Ogah Bicara

Sabtu, 16 Juli 2011 – 05:37 WIB
BELUM LENGKAP : Para pemain timnas senior saat latihan perdana di Lapangan Timnas Senayan Jakarta. Dalam latihan tersebut nampak belum lengkap karena belum datangnya Boaz Salossa, Richardo Salampesy dan Oktovianus Maniani. FOTO :CHARLIE.LOPULUA/INDOPOS

JAKARTA - Pelatih baru timnas Wim Rijsbergen resmi bertugas kemarinPria asal Belanda itu memimpin latihan skuad Merah Putih di Senayan, Jakarta

BACA JUGA: Transformasi Santos ke Selecao

Namun, pada sesi perdana itu Rijsbergen belum banyak "bekerja"
Dia hanya mengamati dari sisi lapangan

BACA JUGA: Kubica Berani Target Comeback

Di tengah lapangan, Firman Utina dkk mendapatkan instruksi dari asisten pelatih Rahmad Darmawan


Latihan ini diikuti 23 pemain

BACA JUGA: Persebaya 1927 Latihan Perdana Minus Asing

Tiga nama belum nongol, yakni Oktovianus Maniani, Boaz Solossa, dan Ricardo SalampessyLatihan yang dimulai pukul 16.00 itu diawali dengan pemanasan berlari mengelilingi lapanganSetelah itu, Rahmad menginstruksikan pemain melakukan umpan-umpan pendek.

Tidak ada komentar dari Rijsbergen setelah sesi latihan rampungPara pemain pun bersikap samaBegitu latihan selesai mereka langsung menuju bus dan kembali ke hotel

Bisa jadi hal ini terkait dengan aturan baru yang dibuat pengurus PSSIBadan Tim Nasional (BTN) yang sementara ini di bawah kendali Bob Hippy memang membuat aturan ketat terkait peliputan timnasDi antaranya, pemain dilarang memberi komentar apapun kepada media di lapangan atau tanpa sepengetahuan bagian humas

Beruntung, ada komentar dari RahmadMenurut Rahmad, latihan perdana ini memang tidak istimewaRijsbergen masih ingin melihat dulu bagaimana kualitas dan karakter masing-masing pemain yang dipanggil

Rahmad mengungkapkan, karena mepetnya waktu yang tersedia, latihan akan difokuskan pada taktik dan strategi permainan"Kita berusaha dengan keras untuk mengembalikan feeling ball pemainSebelum ke pemusatan latihan, hampir semua pemain tengah menjalani liburan bersama keluarga setelah mengarungi kompetisi ketat," katanya.

Pelatih Persija Jakarta ini menyakatan, tidak ada latihan fisik yang diberikan karena waktu memang tidak memungkinkanTimnas akan melakoni laga Pra Piala Dunia melawan Turkmenistan pada 23 JuliLima hari berselang, giliran Indonesia yang menjadi tuan rumah"Langsung persiapan pertandingan sajaYang paling penting dalam kondisi seperti ini adalah bagaimana menjaga motivasi pemain," kata Rahmad(ali/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ferguson Sangkal Transfer Sneijder


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler