Pelatih Korsel Puji Kekuatan Fisik Timnas U-23

Jumat, 22 Juni 2018 – 20:56 WIB
Suporter Timnas Indonesia. Ilustrasi Foto: Jawa Pos/dok.JPNN.com

jpnn.com, BOGOR - Timnas Korea Selatan U-23 akan menghadapi Timnas Indonesia proyeksi Asian Games 2018 di Stadion Pakansari, Bogor, dalam laga uji coba Sabtu (23/6) besok.

Dalam jumpa pers sebelum laga, pelatih Timnas U-23 Korea Selatan Kim Hak Bum menyebut Indonesia sebagai lawan yang layak dan bisa memberikan pengalaman yang bagus bagi pemain-pemainnya.

BACA JUGA: Bima Sakti: Timnas Indonesia Beruntung Bisa Lawan Korsel

"Kami memimpikan pertandingan ini karena ini bakal jadi pengalaman bagus untuk kami," katanya di Sentul, Bogor, Jumat (22/6).

Dia memuji skuat Garuda Muda plus pemain senior yang ada di tim saat ini, adalah skuat yang memiliki organisasi permainan apik disertai kemampuan fisik yang mumpuni.

BACA JUGA: Indonesia vs Korsel: Jang Yunho Puji Tuan Rumah

"Bagi kami, pemain Indonesia punya fisik yang bagus dan organisasi yang bagus tentu ini akan menjadi pengalaman terbaik bagi tim Korea untuk Asian Games nanti," tandasnya.

Laga ini akan menjadi uji coba yang bagus bagi tuan rumah karena sebelum terjun di Asian Games 2018, mereka mendapatkan lawan yang setingkat di atas mereka kualitasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia vs Korsel: Lilipaly Siap Kerja Keras

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia Harus Waspadai Permainan Cepat Korsel


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler