jpnn.com, MALANG - Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman mengucapkan selamat untuk Arema FC yang berhasil menjuarai Piala Presiden 2019. Bahkan, dia mengakui Arema FC memang layak menjadi pemenang.
"Selamat buat Arema, mereka memperlihatkan permainan yang berkembang. Arema layak jadi juara," ucap Djadjang usai laga.
BACA JUGA: Arema FC 2-0 Persebaya: Tamales, Ker! Nawak-Nawak Mbois Ilakes
Menurut pelatih asal Bandung itu, Persebaya sejatinya tak pernah kalah di Piala Presiden 2019, setidaknya sampai final leg pertama yang berakhir 2-2 di Surabaya.
Namun, setelah leg kedua di Malang, Persebaya akhirnya harus merasakan sakitnya kalah karena tunduk 0-2 dari tuan rumah di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4) malam.
BACA JUGA: Juara Piala Presiden, Arema FC Raup Hadiah Rp 3,5 Miliar
Dengan kekalahan ini, agregat skor menjadi 2-4 untuk Arema dan Piala Presiden edisi keempat di 2019 ini menjadi milik Arema FC.
"Ini kami baru sekali kalah. Tapi kalah langsung gagal jadi juara," ungkapnya. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Gol Hardianto dan Kayame Bawa Arema FC Juara Piala Presiden 2019
BACA ARTIKEL LAINNYA... Enam Kandidat Pemain Terbaik Piala Presiden 2019
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad