Pelatih PSM Waspadai Faktor Nonteknis Menuju Tangga Juara

Selasa, 13 November 2018 – 19:29 WIB
Para pemain PSM Makassar sedang berlatih. Foto: PSM Makassar

jpnn.com, MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts mewaspadai faktor-faktor nonteknis menjelang berakhirnya Liga 1 2018.

Robert berkaca pada kegagalan PSM meraih gelar juara pada Liga 1 2017 silam.

BACA JUGA: Daftar 5 Bintang Liga 1 2018 yang Alami Cedera Parah

Dia merasa ada faktor-faktor nonteknis yang membuat PSM gagal juara musim lalu.

“Ada kejadian pergantian wasit sebelum kick off. Ini sebenarnya tidak sesuai aturan. Sampai sekarang kami tidak menerima jawaban resmi terkait hal ini. Saya berharap hal ini tidak terjadi musim ini,” kata Robert, Selasa (13/11).

BACA JUGA: PSM vs Persija Jakarta: Ibarat Laga Final Liga 1 2018

Robert menambahkan, ada beberapa faktor lain yang membuat PSM gagal menjuarai Liga 1 2017.

“Ada tim yang mendapat tiga poin ekstra. Banyak hal (tidak biasa) yang terjadi musim lalu,” kata Robert.

BACA JUGA: Janji Pelatih Sriwijaya FC Jelang Liga 1 2018 Berakhir

PSM sendiri masih memuncaki klasemen hingga pekan ke-30 Liga 1 2018.

Mereka masih menyisakan empat pertandingan tersisa. Satu di antaranya adalah partai melawan Persija Jakarta, Jumat (16/11) sore.

Laga ini sangat krusial bagi PSM karena Persija merupakan rival utama mereka untuk menjadi juara musim ini. (saf/jpc/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jamu Persija, Pelatih PSM Pusing Timnya Jadi Lumbung Gol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler