Pelatih SFC Kembali Dihadapkan dengan Pilihan Sulit saat Hadapi Bali United

Selasa, 18 Juli 2017 – 02:22 WIB
Hafit Ibrahim. Foto: sumeks/jpg

jpnn.com, PALEMBANG - Menjamu Bali United, di Stadion Gelora Sriwijaya, besok (19/7), Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan, kembali dihadapkan pada pilihan sulit.

Pasalnya posisi lini tegah membuat sang arsitek gundah.

BACA JUGA: Punya Andil dalam Gol Rohit, Rudi Merendah dan Bilang Begini...

Hartono sempat memuji penampilan gelandang muda Hafit Ibrahim, saat menjamu PS TNI, (14/7) lalu.

Talenta muda asli Palembang itu, dinilai punya peran sentral untuk meredam kolektivitas lini tegah hingga akhirnya menang 2-1.

BACA JUGA: Hartono Ruslan: Bali United Tetap Bahaya tanpa Bachdim

Hafit, diposisikan untuk mengambil peran Yu Hyun Koo yang sempat absen lantaran akumulasi kartu kuning. Tetapi, saat menjamu Bali United, Yu, sapaan Yu Hyun Koo, dipastikan bisa turun kembali.

Apakah ini membuat peluang Hafit untuk turun kembali kecil dalam laga nanti?.

BACA JUGA: Manjakan Pencinta Kopi, Torabika Luncurkan ToraCafe Caramelove

"Tidak, belum tahu itu. Kita lihat perkembangan dan kebutuhan skema nanti seperti apa. Masalah itu belum kita putuskan," ujar Hartono Ruslan, usai latihan, sore kemarin (17/7).

Memang, untuk secara pengalaman Yu Hyun Koo lebih berpeluang besar untuk turun. Peran Yu memang sangat dibutuhkan sebagi jendral lapangan tegah. Apalagi, Yu juga menjadi kapten tim musim ini, yang juga punya tugas memimpin komando para pemain.

"Sekarang kita masih latihan pada tahap recovery. Memang untuk waktunya sangat mepet ," jelasnya.

Disinggung mengenai calon lawan Bali United, yang akan datang tanpa sosok Irfan Bachdim yang terkena akumulasi kartu merah.

Hartono justru tidak memandang sampai sebelah mata. Dia tidak melihat sebuah tim pada sosok satu orang. Tetapi dia melihat secara keseluruhan.

"Pandangan saya hanya satu. Bali United saat ini punya team work sangat bagus. Tim ini sudah dibentuk lama, jadi kekompakan mereka sudah bisa dilihat sekarang. Bisa dibilang, mereka sudah mulai masuk puncak performanya. Jadi itu saja yang harus kita antisipasi," jelas juru taktik asal Solo itu. (cj11/ion)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Teco Senang Performa Rohit Semakin Baik


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler