Pellegrini Nilai Harga Pemain Inggris tak Masuk Akal

Selasa, 17 Maret 2015 – 20:00 WIB
think football

jpnn.com - MANCHESTER- Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini menyampaikan keluhannya tentang harga pemain asli Inggris. Menurut Pellegrini, pemain Inggris memiliki harga yang di luar nalar.

Talenta-talenta Inggris bahkan dianggap jauh lebih mahal dibandingkan pemain asing. Padahal, banyak legion impor yang memiliki kemampuan jauh lebih hebat dibandingkan pemain asli Inggris.

BACA JUGA: Jadi Pelatih Sunderland Hingga Akhir Musim, Ini Kata Advocaat

“Untuk memperkuat tim, Anda bicara tentang pemain yang tak bisa didapatkan. Katakanlah Luke Shaw. 35 juta Poundsterling untuk bek kiri hanya karena dia pemain Inggris? Bisakah Anda merekrut Sterling dari Liverpool? Mungkin bisa jika Anda mengajukan 100 juta Poundsterling,” terang Pellegrini di laman Sky Sports, Selasa (17/3).

City termasuk tim yang paling minim pemain asli Inggris. Saat ini, hanya Joe Hart sebagai pemain asli Inggris yang menjadi starter di tim berjuluk The Citizens itu. Selebihnya adalah pemain asing.

BACA JUGA: Cedera Gelandang Persib Ini Mulai Membaik

“Penting untuk memiliki pemain asli Inggris? Bisakah Anda merekrutnya? Jika saya ingin pemain Inggris di posisi Silva, siapakah dia? Rooney? Bisa tidak ada, bisa juga klub tak menjualnya,” tegas Pellegrini. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Musim Belum Mulai, Yamaha vs Repsol Honda Sudah Panas

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rossi tak Sabar Segera Permalukan Marquez


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler