jpnn.com, JAKARTA - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) menggelar rangkaian kegiatan dengan tema Ramadan Peduli.
Kegiatan akan dimulai dengan penyerahan sembako hingga santunan anak yatim di empat kota besar yang dilalui Kapal Pelni.
BACA JUGA: Klarifikasi Kemenag soal Polemik Pelarangan Ceramah di Pelni
"Kami ingin menebarkan kebaikan dan keberkahan kepada sesama di bulan yang suci ini," kata Opik Taufik, Pjs Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN, Selasa (13/4).
Rangkaian kegiatan Ramadan tahun ini seperti kajian muhasabah, penyerahan sembako dan bingkisan Ramadan, serta santunan anak yatim yang tahun ini digelar di Jakarta, Surabaya, Makassar, dan Ambon.
BACA JUGA: Tidak Terima Pelni Larang Ceramah, Waketum MUI Seret Wapres Maâruf
"Sebagai penanda kegiatan Ramadan, kami kemarin sudah menyerahkan bantuan paket sembako kepada korban bencana alam Badai Siklon Tropis Seroja yang melanda Nusa Tenggara Timur," ujar Opik.
Pelni juga telah melaksanakan santunan kepada anak yatim di wilayah Jabodetabek pada Senin (12/4).
BACA JUGA: Menteri Erick Thohir Ganti 2 Direksi PT PELNI
"Santunan diberikan kepada 250 anak yatim dan dilakukan secara bertahap di empat kota tersebut," ungkap Opik. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh