jpnn.com - ROMA- Novak Djokovic masih memelihara asa merebut gelar juara Roma Open 2014. Petenis peringkat kedua dunia asal Serbia itu kini sudah menjejakkan kaki di babak semifinal.
Tiket itu diraih setelah Djokovic berhasil menekuk petenis Spanyol, David Ferrer lewat pertarungan tiga set dengan skor 7-5, 4-6, 6-3 di Foro Italico, Roma, Sabtu (17/5) WIB.
BACA JUGA: Rekor Hebat Menanti Marquez di Le Mans
Kans Djokovic menembus babak final juga terbilang sangat besar. Pasalnya, Djokovic “hanya” akan ditantang Milos Raonic di babak semifinal. Sebelumnya, Raonic sukses menekuk Jeremy Chardy dengan skor 6-3, 5-7, 6-2.
“Ini benar-benar sebuah pertandingan di lapangan tanah liat yang sangat menguras tenaga sepanjang tahun ini. Saya bermain tanpa rasa sakit. Selama keadaan seperti itu, saya akan bahagia,” terang Djokovic di laman Sky Tennis.
BACA JUGA: Final La Liga Berpotensi Tanpa Seremoni Penyerahan Trofi
Di sisi lain, Raonic juga tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya bisa menembus babak empat besar Roma Open. Apalagi, dia merasa permainannya semakin berkembang.
“Ya, saya lebih bagus di lapangan tanah liat. Itulah hal yang membuat saya bahagia. Selain itu, cara saya berkompromi dengan keadaan sulit juga sangat bagus,” tegas Raonic. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Susah Payah Lawan Murray, Nadal Tembus Semifinal
BACA ARTIKEL LAINNYA... Barcelona Vs Atletico Madrid: Akhir Spektakuler
Redaktur : Tim Redaksi