Peluang Bisnis Pertanian Terbuka Lebar, Kementan Ajak Generasi Muda Mau Bertani

Senin, 07 September 2020 – 11:26 WIB
ILUSTRASI Petani panen hasil pertanian di sawah. Foto: Humas Kementan

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) terus mengajak generasi muda mau bertani.

Menurut Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan Kuntoro Boga Andri, generasi muda yang ramah teknologi diharapkan masuk ke bisnis pertanian dan mampu bersaing di tingkat global.

BACA JUGA: Berbisnis Alsintan, Petani Milenial Masih Raup Banyak Duit di Masa Pandemi COVID

"Mereka tidak perlu ragu menjadi seorang petani, apalagi pemerintah telah menyediakan akses pasar dan layanan fasilitas sarana prasarana yang cukup lengkap," ujar Kuntoro dalam keterangan pers Kementan, Senin (7/9).

Lebih lanjut Kuntoro mengatakan, pertanian tak hanya memberikan penghasilan petani. Sebab, pertanian juga menjadi kunci kelangsungan kehidupan masyarakat dunua.

BACA JUGA: Pariwisata Lesu, Desa di NTB Mulai Hasilkan Omzet Puluhan Juta dari Bertani

"Semua orang pasti butuh makan kok," tambah Kuntoro.

Kementan pun memiliki contoh tentang kisah sukses anak muda yang menekuni pertanian. Salah satunya ialah Safari selaku main farmer dari Sayuran Pagi, sebuah startup atau perusahaan rintisan agrobisnis.

BACA JUGA: Kementan Ajarkan Petani Cara Mengolah Saus Sambal di Bertani on Cloud

Safari mengaku tak punya latar belakang di bidang pertanian. Namun dengan mental dan kemauan kuat, dia belajar sendiri.

"Terus terang saya tidak ada basic di pertanian dan hanya belajar autodidak,  tetapi berkat kemauan dan mental yang tinggi alhamdulillah omzet saya naik 50 persen," katanya.

Safari mengaku sudah memiliki 150 konsumen tetap yang tersebar di seluruh Jabodetabek. Ia menargetkan akan melebarkan jangkauan usahanya ke semua daerah dan pasar ekspor global.

Kementan juga mengenalkan Ardiansyah, pengusaha muda yang membidangi sektor peternakan. Dia mengajak seluruh generasi muda memberanikan diri bersaing dengan situasi dan pasar bisnis yang makin berkembang.

 "Yang pasti anak muda harus semangat dan pantang menyerah karena setiap kerja keras selalu diikuti dengan hasil yang pantas," tandas Ardiansyah.(mcr2/jpnn)

 

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Rizki Sandi Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler