jpnn.com, JEMBER - Laga Persigo Semeru FC kontra Persebaya pada babak pertama berakhir imbang tanpa gol.
Meski begitu, kedua tim memiliki segudang peluang dalam laga babak 16 besar Liga 2 yang dihelat di Stadion Jember Sport Garden, Rabu (4/10).
BACA JUGA: Cinta Persebaya, Aktris Cantik Ini Puji Bonek Habis-habisan
Persebaya mendapat peluang pertama melalui Yogi Novrian pada menit kesepuluh.
Namun, tendangan first time Yogi masih melambung.
BACA JUGA: Jaga Komitmen Damai Bonek dan PSHT
Green Force, julukan Persebaya, kembali mengancam melalui Irfan Jaya semenit berselang.
Sayangnya, tendangan bebas Irfan berhasil ditepis kiper Persigo.
BACA JUGA: 5 Laga Terakhir, Persigo Jago Kandang, Persebaya Rakus Gol
Persigo tak tinggal diam. Yogi Saiful Rizal berhasil melepaskan tendangan terukur.
Beruntung, kiper Persebaya Miswar Saputra berhasil melakukan penyelamatan gemilang.
Persigo kembali memiliki peluang melalui tendangan Feri Firmansyah pada menit ke-22.
Namun, Miswar kembali berhasil menunjukkan kehebatannya untuk mengamankan gawangnya.
Pada menit ke-40, bomber Persebaya Rishadi Fauzi memiliki peluang emas.
Sayangnya, tandukan Rishadi masih melebar. Lima menit berselang, Persebaya kembali mengancam melalui tendangan Rishadi.
Namun, bola tendangannya masih bisa ditangkap kiper Persigo. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Strategi Persigo untuk Kalahkan Persebaya
Redaktur & Reporter : Ragil