Pemain Arema Ogah Tampil Lawan Persiba

Jumat, 31 Mei 2013 – 11:00 WIB
MALANG - Meski belum tentu pemain bersedia datang ke Malang, manajemen Arema IPL memastikan tetap menggelar laga kontra Persiba Bantul di Stadion Gajayana pada Minggu (2/6). Itu sesuai dengan keputusan manajemen dalam rapat internal Rabu (29/5).

Keputusan tersebut bisa dibilang terlalu berisiko, mengingat sampai saat ini belum ada seorang pun pemain tim yang berjuluk Singo Edan itu yang tiba di Malang. Pemain Arema IPL ogah kembali ke Malang karena gaji mereka selama dua bulan belum dibayar manajemen. Karena itu, besar kemungkinan Arema IPL tidak tampil full team saat bentrok lawan Persiba.

Manajer Arema IPL Haris Fambudy menyatakan, manajemen tidak akan memaksa pemain datang ke Malang. Sebab, mereka dijadwalkan latihan lagi pada Minggu (2/6). Namun, pada tanggal itu, ternyata PT LPIS mengagendakan Arema IPL bentrok melawan Persiba. Dengan begitu, semua persiapan mendadak.

"Kami fleksibel saja. Pemain nanti langsung tanding tanpa latihan karena mereka tiba di Malang juga Minggu," ujar Haris, Kamis (30/5).

Haris menyatakan, pihaknya tidak bisa berbuat banyak dengan adanya pemberitahuan mendadak dari PT LPIS itu. Sebab, timnya memang sedang didera krisis finansial. (gus/fir/jpnn/c13/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persib Optimis Curi Poin

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler