Pemain Asing Borneo FC Ini Siap Dipinjamkan ke Klub Lain

Selasa, 10 September 2019 – 23:08 WIB
Jan Lammers siap dipinjamkan ke klub lain jika ada yang serius berminat. Foto: ARIB BILLAH/KP

jpnn.com, SAMARINDA - Semen Padang dikabarkan berminat meminjam pemain asing Borneo FC yang jasanya tidak digunakan di putaran kedua Liga 1 2019.

Salah satu pemain yang dilirik Kabau Sirah, julukan Semen Padang adalah, bek berkebangsaan Belanda, Jan Lammers.

BACA JUGA: Gadis Desa Terduga Pelakor di Subang Akhirnya Bikin Surat Pernyataan

Presiden Borneo FC Nabil Husein Said Amin menuturkan, Lammers dianggap pemain berkualitas. Namun, saat ini tenaganya belum sesuai dengan kebutuhan tim.

"Lammers ini pemain bagus dan kami beruntung bisa merekrutnya. Statusnya juga masih milik Borneo FC. Tapi untuk saat ini belum cocok dengan kebutuhan pelatih," kata Nabil.

BACA JUGA: Detik-detik Saat Pencuri Kebingunan Cari Pintu Keluar dari Rumah Mewah

Sebagai opsi, Nabil berupaya mencarikan klub baru untuk Lammers sebagai naungannya. Teranyar, dia mendapat tawaran dari Semen Padang.

"Semen Padang menemui kami dan bertanya soal mekanisme peminjaman. Sekarang tinggal menunggu jadi atau tidak," imbuhnya.

BACA JUGA: Ikut Latihan Borneo FC Senior, Syamsir Alam Naik Kelas?

Tambah Nabil, saat ini baru Semen Padang yang melakukan komunikasi terkait Lammers. Jika negosiasi batal, dia tidak mempermasalahkan.

"Kalau tidak jadi, tak masalah untuk kami. Lammers masih ada kontrak di Borneo FC," pungkasnya. (*/abi2/k8)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler