jpnn.com, SEMARANG - Pelatih PSIS Semarang Subangkit mengaku belum mendapat keputusan terkait pemain asing.
Namun, dia memastikan manajemen bakal mendatangkan pemain asing dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Jamu Arema di Magelang, PSIS Uji Calon Kandang Untuk Liga 1
“Rencananya 5-10 Januari nanti kami kedatangan pemain asing. Akan kami coba dulu mungkin sekalian di Suramadu Cup,” kata legenda Persebaya Surabaya itu, Senin (1/1).
PSIS juga akan menjalani laga uji coba menghadapi Arema FC di Stadion Gajayana, Malang, 5 Januari.
BACA JUGA: Alfredo Nilai Komposisi Pemain Persebaya Sudah Maksimal
Setelah itu PSIS akan bentrok kontra Arema dalam laga ulangan di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, 7 Januari.
Stadion tersebut rupanya juga disiapkan manajemen PSIS sebagai homeground klub yang berjuluk Mahesa Jenar pada Liga 1 2018.
BACA JUGA: Pelatih Arema FC Sedang Galau
“Makanya di uji coba ini kami pakai di sana sembari melihat opsi yang lain, di Solo atau Jogjakarta,” beber Subangkit. (nap)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mitra Kukar Sandarkan Harapan pada Mauricio Leal
Redaktur : Tim Redaksi