Pembebasan Lahan PTN Segera Dirampungkan

Kamis, 01 Desember 2011 – 05:52 WIB

HARJAMUKTI - Rektor Unswagati Dr H Djakaria Machmud SE SH MSi, mengatakan, saat ini pembebasan tanah untuk menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) Unswagati di Kecamatan Harjamukti sudah mencapai 16,1 hektareDari 30 hektare yang dibutuhkan

BACA JUGA: Ribuan Guru PNS Desa Antre Mutasi Masuk Kota

Dengan kata lain, lahan yang sudah dibebaskan mencapai 54 persen


Menurutnya, karena sudah melebihi 50 persen yang menjadi batas minimal 15 hektare, pekan depan berencana menemui dirjen Dikti Kemendiknas

BACA JUGA: SBY Kritik Guru Lulus Sertifikasi

Untuk membicarakan lebih lanjut, pasca pembebasan lahan
Termasuk di antaranya peralihan status menjadi PTN.

“Dampak penegrian ini, akan mengubah aspek sosial budaya dan pembangunan kawasan Harjamukti, akan semakin meningkat dan berkembang,” ungkapnya, Rabu (30/11)

BACA JUGA: PGRI Diminta Tingkatkan Kualitas Guru



Dirinya mengingatkan, kehadiran  PTN jangan sampai dikuasai orang luar Cirebon, seperti Bandung atau JakartaDengan kata lain, sebisa mungkin tidak boleh terjadi warga kota gigit jariKarena akhirnya kampus diisi orang Bandung dan Jakarta

Disinggung tentang sisa lahan yang belum dibebaskan, mantan wali kota Tangerang enggan membahas lebih jauhDjakaria  berdalih  persoalan tanah merupakan domain Disdik Propinsi  Jawa Barat.  “Mudah-mudahan sisanya 13 hektare lebih cepat rampung sampai Desember, sedangkan putusan PTN apakah realisasinya tahun 2012 itu semua  keputusan dari Jakarta,” ungkapnya(abd)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Dana Bos, Wali Kota Sorong Ingatkan Kepsek


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler