jpnn.com - JAKARTA-Maraknya pemberitaan seputar kasus bom bunuh diri di dua Hotel mewah JW Marriot dan Ritz Carlton pada Jumat (17/7) lalu diakui Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Nanan Soekarna sempat membuat pihak kepolisian kesulitan
“Sumber berita itu hanya dari humas Mabes Polri dan Kapolri, ada keluhan dari tim penyidik soal pemberitaan di media, karena kita saya berarap jangan ada kesimpangsiuran soal pemberitaan,” kata Nanan, Jumat (30/7) di Mabes Polri
BACA JUGA: Dua Anak Arina Belum Dites DNA
Kendati demikian Nanan tidak melarang media mana pun yang hendak mencari tahu informasi dari berbagai sumber, tapi ia mengharapkan data dan olahan pemberitaan yang akan ditayangkan di media jangan sampai mempersulit kepolisian
BACA JUGA: Hadapi Elnino Siapkan 1,5 Juta Ton Beras
Nanan pun sempat memberikan contoh soal beredarnya blog yang memuat pernyataan seseorang yang mengaku sebagai Noordin M Top meski provider blog tersebut berada di Amerika
BACA JUGA: Daerah Susah Sasaran Ideologi Teroris
Dalam negeri dululah, kalau tidak mampu baru minta bantuan,” katanyaHingga saat ini kata Nanan, pihak Polri masih akan menyelidiki siapa yang membuat blog, keaslian pernyataan orang yang mengaku Noordin dan yang masuk ke blog tersebut“Siapa orang dibalik blog itu yang sedang diusutSemua orang bisa masuk karena itu unit cyber crime sedang menelusuri,” lanjutnya(rie/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia Punya Potensi Besar di Dunia Digital
Redaktur : Tim Redaksi